Bukan Kulkas Aja, Ternyata Alat Dapur yang Sering Dipakai Rebus Air Ini Paling Boros Listrik

By Idam Rosyda, Jumat, 10 Mei 2024 | 10:21 WIB
aalat elektronik yang bikin boros listrik (SajianSedap/Idam Rosyda Suha)

"Cara lain untuk membantu menjaga kulkas bekerja secara efisien adalah dengan memastikan Anda mencairkannya secara teratur. Bahkan hanya seperempat inci, embun beku yang ada di dalam freezer dapat mengurangi efisiensinya sebesar 10 persen. Jadi, pastikan semua es yang menumpuk dihilangkan," ungkap dia.

Meski begitu ada pula alat lain yang tanpa Anda sadari juga mengonsumsi banyak listrik, bahkan Anda gunakan sehari-hari.

Alat ini adalah teko listrik.

Bisa jadi merebus air dengan teko listrik akan lebih mudah.

Namun alat ini rupanya salah satu penyumbang tagihan listrik Anda membengkak.

"Penelitian menunjukkan bahwa merebus air di dalam teko dengan penuh, Anda bisa menambahkan biaya listrik. Berhati-hati dengan berapa banyak air yang benar-benar Anda butuhkan berarti lebih sedikit pemborosan listrik dan juga dapat membantu menghemat air," jelas Horne.

Tidak mematikan ketel di sumber listrik juga dapat menambah tagihan listrik karena listrik akan terus mengalir ke dalamnya.

Hindari pengeluaran yang tidak perlu ini hanya dengan mematikan teko listrik di stekernya setiap kali tidak digunakan.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul 5 Peralatan Elektronik Dapur yang Paling Menghabiskan Energi Listrik

Baca Juga: Dibiarkan Dapat Menimbulkan Bau, Begini Cara Ampuh Menghilangkan Lumut Pada Saringan Wastafel