Makanan dan Minuman yang Jangan Dikonsumsi Saat Sarapan, Bikin Asam Lambung Naik

By Amelia Pertamasari, Minggu, 26 Mei 2024 | 13:20 WIB
Makanan dan minuman yang harus dihindari untuk sarapan. (iStock)

SajianSedap.com Sarapan dianggap sebagai salah satu waktu makan yang paling penting dalam sehari.

Sarapan memberikan tubuh dengan sumber energi yang diperlukan untuk memulai hari.

Makan sarapan dapat membantu meningkatkan konsentrasi dan fokus Anda, baik di sekolah, tempat kerja, atau dalam kegiatan sehari-hari lainnya.

Sehingga penting untuk memilih makanan yang tepat untuk dikonsumsi saat sarapan.

Karena beberapa makanan dapat meningkatkan risiko naiknya asam lambung daripada membuat tubuh berenergi.

Hal ini khususnya penting diperhatikan bagi mereka yang memiliki penyakit GERD dan seringnya mengalami masalah asam lambung naik.

Lantas makanan dan minuman apa saja yang sebaiknya dihindari?

Simak selengkapnya berikut ini.

Makanan dan Minuman yang Sebaiknya Tak Dikonsumsi di Pagi Hari

Gejala refluks asam bisa dipicu oleh sejumlah makanan, terutama makanan pedas, berlemak, digoreng, cokelat, makann berbasis tomat, bawang, kopi, alkohol, hingga buah-buahan sitrus.

Untuk lebih lengkapnya, berikut menu sarapan yang perlu dihindari para penderita GERD:

Baca Juga: Dikira Sehat, 3 Sayuran Ini Justru Membuat Pengidap Asam Lambung Makin Kesakitan

1. Makanan

Menurut informasi dari Verywell Health, sebaiknya hindari memilih menu sarapan yang mengandung daging tinggi lemak seperti sosis.