Cara Mudah Hilangkan Noda Tinta pada Tas, Bersih Kinclong Lagi dengan 1 Bahan Murah ini

By Ulfa, Kamis, 30 Mei 2024 | 13:07 WIB
Cara menghilangkan noda tinta di tas dengan mudah (everydaycheapskate.com)

SajianSedap.com - Semua orang pastinya miliki tas di rumahnya.

Berbagai jenis tas kita punya baik untuk bekerja, sekolah ataupun bermain sekalipun.

Mulai dari harga, warna, jenis hingga ukuran bisa kita pilih sesuai selera.

Untuk menjaga tampilannya, Anda tentu selalu menjaga kebersihannya bukan dari berbagai jenis noda yang mungkin menempel.

Sementara beberapa noda seperti yang berasal dari debu, tumpahan atau cipratan makanan hingga minuman bisa dibersihkan dengan mudah, ada noda yang mungkin sulit dihilangkan.

Salah satu noda yang kerap kali menjadi keresahan banyak orang ketika mengenai tas mereka adalah noda tinta.

Noda ini selalu menjadi permasalahan ketika mengenai permukaan banyak barang.

Untungnya, Anda bisa mengatasi permasalahan noda ini dengan mudah ketika mengenai tas Anda.

Lihat berikut ini yang bisa Anda coba.

Cara Menghilangkan Noda Tinta pada Tas

Dalam menghilangkan noda tinta, kita harus mengetahui jenis pelarut yang tepat sesuai jenis bahan tas, dan cara membersihkan noda itu dari permukaannya.

Begini caranya menghilangkan noda tinta pada jenis bahan atau kain yang berbeda-beda.

Baca Juga: Resep Perut Ayam Pisang Nangka, Jajanan Manis Legendaris yang Bikin Rindu Kampung Halaman

1. Kanvas atau linen

Untuk menghilangkan noda tinta dari kain berbahan linen atau kanvas, cobalah mengoleskan alkohol di tempat yang tidak terlalu mencolok untuk memastikan cairan itu tidak merusak kain.

Kemudian, posisikan area bernoda menghadap ke bawah di atas mulut stoples atau gelas, pegang kain dengan kencang agar noda tinta tidak menyebar.

Teteskan alkohol di bagian kain yang terkena noda tinta. Alkohol akan menarik tinta ke dalam toples.

Bilas kain dan keringkan, lalu periksa kembali apakah noda sudah hilang sebelum pakaian itu dimasukkan ke dalam mesin cuci.

 

2. Kulit

Cara menghilangkan noda tinta dari tas.

Noda tinta dari pakaian berbahan kulit bisa dihilangkan dengan produk pembersih khusus kulit.

Oleskan produk pembersih kulit pada kain bersih, maksimal enam jam setelah pakaian kulit kita ternodai oleh tinta.

Jangan lupa mengikuti petunjuk yang tertera pada produk pembersih kulit tersebut.

3. Korduroi

Rendam kain berbahan korduroi selama 30 menit dalam campuran sabun cuci piring sekitar 1/2 sendok teh, serta 1 sendok makan cuka putih yang diencerkan dalam 1 liter air hangat.

Bilas kain sesudahnya, dan keringkan dengan cara dianginkan atau dijemur.

Apabila noda tidak hilang, kembali oleskan area yang ternoda dengan alkohol dan bilas menggunakan air, lalu cuci kain tersebut.

Baca Juga: Cara Ampuh Menghilangkan Flek Hitam dengan Kemiri, Hasilnya Serasa Seperti Perawatan Mahal

4. Poliester atau nilon

Regangkan bagian kain poliester atau nilon yang terkena noda tinta di atas mulut toples atau gelas. 

Dari situ, usapkan cairan alkohol perlahan di atas noda, dan singkirkan sisa tinta ke dalam toples.

Bilas bagian kain dengan air dan keringkan, lalu cuci pakaian dan gunakan pemutih yang aman untuk pakaian berwarna.

Kita bisa mengangkat dan menjemur pakaian di bawah sinar matahari. Pastikan tinta sudah benar-benar hilang.

Tips Menyimpan Tas Kulit

Salah satu perawatan tas kulit adalah dengan menyimpannya menggunakan silica gel dan dustbag.

Silica gel pack berguna untuk menyerap kelembapan ruangan sehingga baik untuk diletakkan di dekat tas atau sepatu kulit. Namun, kamu juga harus memperhatikan usia pemakaiannya.

Banyak yang tidak mengetahui bahwa silica gel mempunyai usia pemakaian 2-4 minggu.

Oleh karena itu, ganti silica gel secara berkala untuk menghindari jamur karena lemari yang lembab.

Selain itu, gunakan dustbag untuk melindungi tas dan sepatu dari debu halus yang lama kelamaan dapat sulit dibersihkan.

Baca Juga: Cara Menyimpan Sayur yang Terlanjur Dipotong Agar Tidak Benyek dan Busuk

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Tips Hilangkan Noda Tinta pada Berbagai Jenis Kain