Danish Fruit Basket, Snack Kekinian yang Sebenarnya Mudah Dibuat

By , Kamis, 11 Januari 2018 | 11:37 WIB
Danish Fruit Basket (Sajian Sedap)

Resep satu ini dijamin enak dan mudah. Soalnya kita cukup menggunakan kulit pastry siap pakai. Jadinya, semua orang pasti bisa membuat resep Danish Fruit Basket lezat ini.

Durasi 190 menit

16 Buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan lapisan:
    • 250 gram danish pastry margarin, giling tipis dengan dua plastik
  2. Bahan dasar danish party:
    • 500 gram tepung terigu protein tinggi
    • 75 gram gula pasir halus
    • 30 gram susu bubuk
    • 10 gram ragi instan
    • 150 gram es serut
    • 2 1/2 sendok teh (15 gram) pasta vanila
    • 100 ml air es
    • 2 sendok teh (10 gram) garam
  3. Bahan lapisan:
    • 250 gram danish pastry margarin, giling tipis dengan dua plastik
  4. Bahan pastry cream:
    • 300 ml susu cair
    • 100 gram gula pasir halus
    • 1/4 sendok teh garam
    • 1 sendok teh vanila pasta
    • 1 butir telur
    • 2 butir kuning telur
    • 20 gram maizena
    • 20 gram tepung terigu
    • 50 gram mentega tawar
    • 200 gram krim kental, kocok setengah mengembang
  5. Bahan isi:
    • 1 kaleng fruit koktail, tiriskan
    • 100 gram stroberi segar, potong dua bagian
  6. Bahan toping (panaskan):
    • 2 sendok makan selai aprikot
    • 1 sendok makan air
  7. Bahan olesan (aduk rata):
    • 1 butir telur
    • 1 butir kuning telur
    • 1 sendok makan susu cair

Cara Membuat Danish Fruit Basket:

1. Danish pastry : campur tepung terigu, gula pasir halus, susu bubuk, dan ragi instan. Aduk rata.

2. Masukkan es serut dan pasta vanila. Uleni rata. Tambahkan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.

3. Masukkan garam. Uleni sampai setengah elastis. Diamkan 15 menit dalam lemari es.

4. Giling tipis adonan memanjang sambil ditabur tipis tepung. Letakkan pastry margarin di tengah adonan. Lipat sampai tertutup rapat.

5. Giling lagi adonan memanjang. Lipat bagian atas ke arah tengah dan bagian bawah ke arah tengah (lipatan single).

6. Giling lagi memanjang. Lipat single sekali lagi. Istirahatkan dalam lemari es 15 menit.

7. Giling lagi memanjang dan lipat single sekali lagi. Diamkan dalam lemari es 15 menit lagi. Adonan siap digunakan.