Buat Sendiri Bolu Gulung Ala Meranti yang Tak Kalah Enak dengan Aslinya

By freelance2, Selasa, 13 Februari 2018 | 11:51 WIB
Bolu Gulung Ala Meranti (freelance2)

Sekarang, enggak harus jauh-jauh ke Medan untuk merasakan lezatnya bolu gulung meranti yang enak itu. Kami punya resep Bolu Gulung Ala Meranti yang bisa kita buat dengan mudah di rumah kok. Dijamin ra

Durasi 50 menit

14 Potong Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 5 butir telur
    • 100 gram gula pasir
    • 2 sendok teh emulsifier
    • 1 sendok makan air
    • 70 gram tepung terigu protein sedang
    • 15 gram maizena
    • 10 gram susu bubuk
    • 100 gram margarin, dilelehkan
    • 1/2 sendok teh pasta vanila
    • 100 gram selai bluberry untuk olesan
    • 25 gram keju cheddar parut

Cara Membuat Bolu Gulung Ala Meranti:

1. Kocok telur, gula, emulsifier, air, tepung terigu, maizena, dan susu bubuk sampai mengembang.

2. Masukkan margarin dan pasta vanila sedikit-sedikit sambil diaduk perlahan.

3. Tuang di loyang 28x28x3cm yang dioles margarin dan dialas kertas roti.

4. Oven 20 menit dengan suhu 190 derajat Celcius sampai matang.

5. Oles dengan selai blueberry. Tabur keju cheddar di satu sisi. Gulung dan padatkan.

Untuk Mendapatkan Buku-Buku Resep Pilihan Sedap Saji, Kunjungi Juga Kanal Belanja Sajian Sedap

(Baca Juga: Nasi Merah Dijamin Enggak Akan Keras Lagi Kalau Pakai Tips yang Satu Ini)