Tahu Isi Oncom Pedas yang Nikmatnya Wajib Dicoba

By , Jumat, 27 Oktober 2017 | 07:04 WIB
Tahu Isi Oncom Pedas 2 (Sajian Sedap)

Sebagai pelengkap, tahu isi oncom pedas sangat pas untuk menu sehari-hari. Tapi kalau ingin menjadikannya kudapan di waktu luang pun tak jadi soal. Lengkapi dengan cabai rawit hijau saamenikmatinya.  

Durasi 35 menit

10 buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
  2. Bahan isi:
    • 150 gram oncom, cincang kasar
    • 2 siung bawang putih, iris
    • 3 butir bawang merah, iris
    • 3 buah cabai rawit merah, iris halus
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1/4 sendok teh gula pasir
    • 100 ml air
    • 1 batang daun bawang, iris halus
    • 1 sendok makan minyak untuk menumis
  3. Bahan pencelup (aduk rata):

Cara Membuat Tahu Isi Oncom Pedas:

  1. Isi, panaskan minyak. Tumis bawang putih, bawang merah, dan cabai rawit sampai harum. Masukkan oncom. Aduk rata.
  2. Tambahkan garam, merica bubuk, dan gula pasir. Aduk rata. Tuangkan air. Aduk  hingga meresap. Menjelang diangkat, masukkan daun bawang. Aduk rata.
  3. Keruk bagian tengah tahu. Beri tumisan isi.
  4. Celupkan tahu isi ke dalam bahan pencelup.
  5. Goreng dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai matang.

Baca juga:

Untuk Mengurangi Dampak Buruk Gorengan, Ikuti Aneka Tips Memasak Berikut Ini

Mau Makan Siang Sederhana Tapi Lezat? Ikuti Resep Telur Kembang Tahu Wijen Ini

3 Cara Mudah Memanfaatkan Kulit Pisang Untuk Menumpas Jerawat Di Wajah

Tumis Tahu Pedas Ini Bisa Dibuat Dalam 20 Menit Saja

Resep Semur Telur dengan Harum yang Menggoda dan Rasa yang Sedap