Jangan Lewatkan Lezatnya Singkong Ayam Jamur yang Pas untuk Snack Pagi

By , Rabu, 27 Desember 2017 | 04:52 WIB
Singkong Ayam Jamur (Sajian Sedap)

Mesipun terlihat klasik, tapi rasa Singkong Ayam Jamur sungguh juara. Olahan singkong yang mengenyangkan ini pasti disuka keluarga.

Durasi 35 menit

17 buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 500 gram singkong, kukus, haluskan
    • 1 sendok makan margarin
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/2 sendok teh seledri cincang
    • 500 ml minyak untuk menggoreng
  2. Bahan isi:
  3. Bahan pencelup:
    • 1 butir telur, kocok lepas

Cara Membuat Singkong Ayam Jamur:

1. Isi, tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum. Masukkan ayam. Aduk sampai berubah warna.

2. Tambahkan jamur. Aduk sampai layu. Masukkan saus tomat, saus sambal, kecap manis, garam, merica, dan gula. Aduk rata.

3. Tuang air. Masak sampai matang dan meresap. Angkat. Sisihkan.

4. Aduk singkong, margarin, garam, dan seledri hingga tercampur rata.

5. Ambil sedikit adonan singkong. Pipihkan. Beri isi. Bentuk bulat. Lakukan sampai semua bahan habis.

6. Celup singkong ke dalam bahan pencelup. Goreng di dalam minyak yang sudah dipanaskan sampai matang.

Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga: Kanal Belanja Sajian Sedap