Sarapan Hangat dengan Semangkuk Fish and Mushroom Soup yang Istimewa

By robertus, Kamis, 21 Desember 2017 | 06:31 WIB
Fish And Mushroom Soup (robertus)

Perpaduan ikan, jamur dan cooking cream membuat soup ini terasa istimewa. Apalagi ditambah roti Perancis, wah, sarapan pagi terasa makin istimewa. Resep Fish and Mushroom Soup ini pasti jadi rebutan.

Durasi 55 menit

4 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 250 gram ikan dori fillet, potong kotak-kotak
    • 1 sendok teh garam
    • 1 sendok teh jeruk lemon
    • 100 gram jamur champignon, iris
    • 2 sendok makan mentega tawar untuk menumis
    • 3 siung bawang putih, cincang halus
    • 2 sendok makan tepung terigu
    • 400 ml air kaldu ikan
    • 150 ml cooking cream
    • 1/2 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
  2. Garlic bread:
    • 1/2 lonjor roti perancis, potong miring, potong 2 bagian
    • 2 sendok makan mentega tawar
    • 2 siung bawang putih, cincang halus
    • 1/2 sendok teh peterseli cincang, peras
    • 30 gram keju parut
  3. Pelengkap:
    • 1 batang seledri, iris halus

Cara Membuat Fish and Mushroom Soup:

1. Aduk mentega tawar dan bawang putih sampai rata. Oles di atas roti perancis. Tabur peterseli dan keju.Oven sampai kering. Sisihkan.

2. Lumuri ikan dengan garam dan air jeruk lemon. Diamkan 15 menit.

3. Panaskan minyak. Tumis ikan dan jamur hingga 1/2 matang. Sisihkan.

4. Panaskan mentega. Tumis bawang putih hingga harum. Masukkan tepung terigu. Aduk hingga berbutir. Masukkan air kaldu sedikit-sedikit sambil diaduk hingga licin. Tambahkan tumisan ikan. Aduk rata.

5. Tuang cooking cream. Aduk rata. Masukkan garam dan merica bubuk. Aduk hingga meletu-letup.

6. Sajikan setelah ditabur seledri bersama garlic bread. (By)

Untuk Mendapatkan Buku-Buku Resep Pilihan Sedap Saji, Kunjungi Juga Kanal Belanja Sajian Sedap