Lembutnya Roti Gulung Keju, Pilihan Sempurna untuk Sarapan Esok

By robertus, Senin, 30 April 2018 | 11:17 WIB
Roti Gulung Keju (robertus)

Meski hanya diberi isi keju, roti lembut ini rasanya sudah sangat lezat. Siapkan bahannya sejak semalam, Roti Gulung Keju siap tersaji untuk sarapan di esok hari.

Durasi 90 menit

20 buah Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 250 gram terigu protein tinggi
    • 100 gram terigu protein sedang
    • 7 gram ragi instan
    • 15 gram susu bubuk
    • 50 gram gula pasir
    • 1 butir telur
    • 200 ml air es
    • 1 sendok teh garam
    • 50 gram margarin
  2. Bahan isi (aduk rata):
    • 37,5 gram margarin
    • 75 gram keju cheddar, parut

Cara Membuat Roti Gulung Keju:

1. Roti, campur tepung terigu, ragi instan, susu bubuk, dan gula. Aduk hingga rata. Tambahkan telur dan air es sedikit-sedikit sambil diuleni sampai kalis.

2. Masukkan garam dan margarin. Uleni sampai elastis.  Diamkan 30 menit sampai mengembang.

3. Kempiskan adonan. Timbang 35 gram. Bentuk bulat. Diamkan 10 menit

4. Giling tipis adonan membentuk segitiga. Beri isi di sisi yang lebih lebar. Gulung.

5. Letakkan di atas loyang yang dioles margarin tipis. Diamkan 60 menit sampai mengembang. 

6. Oven dengan api bawah suhu 190 derajat Celsius selama 10 menit sampai matang. 

7. Oleskan margarin selagi panas. 

(Baca juga: Coba Buat Telur Dadar Tebal Ala Resto Padang dengan Trik Ini, Pasti Berhasil!)

(Baca juga: Ini Dia Resep Jitu Membuat Brownis Kukus Enak Tanpa Repot)

(Baca juga: Cobek Sering Luntur dan Berpasir? Tenang Saja, Ada Cara Mengatasinya)

(Baca juga: Cara Jitu Membuat Sus Goreng Enak Tanpa Oven)

(Baca juga: Jenis Pisang yang Cocok untuk Digoreng)