Rupa Resep Sorbet alias Es Krim Buah Menyehatkan

By dina, Sabtu, 2 September 2017 | 05:02 WIB
Rupa Resep Sorbet alias Es Krim Buah Menyehatkan (dina)

      SajianSedap.com – Aneka rupa sorbet alias es krim buah berikut ini cocok untuk kita coba di rumah. Selain sehat, rasanya juga begitu segar. Ia tidak creamy seperti es krim biasanya, jadi penggunaan kata es krim buah sebenarnya agak salah kaprah. Pasalnya,  sorbet tidak menggunakan susu atau es krim. Dasarnya adalah jus buah.

      Penasaran dengan cara membuat sorbet? Yuk, kita ikuti. Klik judul untuk mengetahui resepnya.

(Sorbet Mangga)

Rupa Resep Sorbet alias Es Krim Buah Menyehatkan
      Buah mangga dibuat dalam sajian yang istimewa. Dikombinasikan dengan air jeruk lemon dan kulit jeruk lemon parut, rasa sorbet mangga yang segar ini pasti akan menggugah selera anda.

(Sorbet Jambu Biji)

Rupa Resep Sorbet alias Es Krim Buah Menyehatkan
      Rasa sorbet jambu biji yang manis dan segar sangat tepat utuk Anda sajikan sebagai hidangan penutup. Tak sulit membuat sajian berikut ini. Yuk, coba buat sendiri.

(Sorbet Stroberi dan Buah Naga)

Rupa Resep Sorbet alias Es Krim Buah Menyehatkan
      Perpaduan stroberi dan buah naga menjadikan sorbet ini sangat lezat. Sorbet stroberi buah naga ini akan jadi sajian penutup yang istimewa saat makan bersama keluarga.

(Sorbet Sirsak Yogurt)

Rupa Resep Sorbet alias Es Krim Buah Menyehatkan
      Sorbet yang teksturnya lembut ini sangat menyegarkan. Apalagi sorbet sirsak yoghurt, selain menyegarkan juga menyehatkan. Anda harus mencobanya.

(Sorbet Kweni)

Rupa Resep Sorbet alias Es Krim Buah Menyehatkan
      Aroma mangga kweni selalu spesial jika disajikan dalam hidangan segar, misalnya sorbet. Membuatnya sama sekali tak sulit. Coba buktikan saja resep sorbet kweni yang kami suguhkan ini.