Santap Siang Dengan Buntil Krecek Pedas Yang Bikin Keringetan

By Sajian Sedap, Sabtu, 1 April 2017 | 04:31 WIB
Buntil Krecek Pedas (Sajian Sedap)

Buntil yang satu ini tersa sangat berbeda karena disandingkan dengan krecek. Kuah santan Buntil Krecek Pedas yang pedas dan gurih membuat pecinta pedas akan ketagihan.

Durasi 50 menit

10 persis Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
  2. Bumbu halus:
    • 2 buah cabai merah keriting
    • 7 buah cabai rawit
    • 4 butir bawang merah
    • 1 siung bawang putih
    • 1 sendok teh garam
    • 1/4 sendok teh merica bubuk
    • 1 cm lengkuas
    • 1/2 sendok teh gula pasir
    • 1/2 sendok teh ketumbar
  3. Bahan kuah:
    • 100 gram krecek
    • 10 buah cabai rawit utuh
    • 3 sendok teh garam
    • 1 sendok teh gula pasir
    • 1000 ml santan dari 1/2 butir kelapa
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  4. Bumbu halus kuah:
    • 3 buah cabai merah keriting
    • 7 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 2 cm kunyit, dibakar
    • 4 butir kemiri, disangrai

Cara Membuat Buntil Krecek Pedas:
 
1. Campur kelapa parut, daging cincang, dan bumbu halus sampai rata.
2. Ambil 2 lembar daun singkong. Sendokkan adonan kelapa. Bungkus seperti amplop. Ikat dengan benang kasur. Sisihkan.
3. Kukus di atas api sedang 20 menit hingga matang.
4. Kuah, panaskan minyak. Tumis bumbu halus sampai harum. Tambahkan cabai rawit merah utuh, garam, gula pasir, dan santan. Masak sambil diaduk sampai mendidih. 
5. Masukkan buntil dan krecek. Masak sampai meresap dan kuah kental. (Dn)
 
Baca Juga:
Lezatnya Buntil Daun Singkong Legendaris, Rahasianya Ada Di Resep Ini
Sate Usus Sapi Bumbu Kuning Ini Sedapnya Meresap Mantap
Kreasi Olahan Ayam dalam Resep Ayam Bumbu Tomat Kecap
Sup Tahu Sosis Pedas Yang Bikin Melek Mata
Sederhana dan Pasti Disuka, Telur Ceplok Sambal Terasi