Solusi Mudah Mengobati Panas Dalam yang Mengganggu dengan Cara Alami

By dina, Kamis, 12 April 2018 | 09:34 WIB
Solusi Mudah Mengobati Panas Dalam yang Mengganggu dengan Cara Alami (dina)

SajianSedap.Grid.ID – Sebelum membaca lebih jauh tentang mengobati panas dalam, yuk kita cek dahulu.

Apakah kita benar-benar mengenali penyakit ini? Istilah panas dalam cukup populer diucapkan.

Biasanya merujuk pada kondisi badan yang tak enak, rasa mual, tubuh terasa panas, sariawan, sakit tenggorokan dan bibir pecah-pecah.

Dalam dunia kesehatan, sebenarnya tidak ada istilah panas dalam.

Istilah ini menjadi populer karena kerap digunakan kalangan masyarakat untuk menunjukkan kondisi badan yang tidak fit dan disertai gejala seperti bibir pecah, sariawan, plus radang tenggorokan.

Gejala panas yang dirasakan di dalam tubuh sebenarnya adalah mekanisme pertahanan dari sistem kekebalan tubuh ketika melawan gejala penyakit.

Penyebabnya pun macam-macam.

Yuk, simak di bawah ini,

Baca juga: Buah yang Tinggi Kandungan Vitamin C

1. Panas Dalam Karena Infeksi

Misalnya untuk orang yang mengeluh panas dalam dengan gejala sariawan atau radang tenggorokan berarti terjadi peradangan pada mulut dan tenggorokan akibat infeksi.

2. Panas Dalam Karena Tubuh Lelah