Agar-agar kaya akan asam amino alami yang baik untuk kesehatan kulit.
Asam amino berperan penting dalam pembentukan sel kulit baru.
Selain itu, kandungan kolagen yang tinggi pada agar-agar juga bermanfaat melawan tanda-tanda penuaan pada kulit wajah.
Kolagen adalah salah satu elemen utama kulit, sehingga mengonsumsi kolagen sangat penting untuk melindungi kesehatan kulit.
(Baca juga: Ini Dia Khasiat Di Balik Telur Asin Plus Tips Memilih Yang Lebih Sehat )
3. Mencegah Radang Sendi
Kolagen alami pada agar-agar juga baik untuk melumasi sendi.
Akibatnya rasa sakit akibat radang sendi bisa berkurang pada penderitanya serta dapat mencegah peradangan sendi bagi yang masih sehat.
Penelitian juga menunjukkan bahwa atlet yang mengonsumsi suplemen kolagen mengalami lebih sedikit rasa sakit pada persendian mereka.
Jadi bagi kita yang banyak berolahraga, konsumsi agar-agar bisa membantu menjaga persendian tetap sehat dan bebas dari rasa sakit.
4. Makanan Rendah Kalori
Agar-agar sebenarnya sangatlah rendah kalori dan mengenyangkan.