Untuk Menghangatkan Badan di Malam Hari, Mari Membuat Wedang Ronde Bervariasi

By dina, Jumat, 19 Mei 2017 | 11:06 WIB
Untuk Menghangatkan Badan di Malam Hari, Mari Membuat Wedang Ronde Bervariasi (dina)

(Baca juga: Resep Wedang Dongo)

Wedang Santan Rempah

     Ganti air dengan santan lalu perkaya rempah dengan cengkih dan kapulaga. Saat disajikan, masukkan kolang kaling.

Wedang Kayu Secang

     Secang akan memberikan warna merah pada wedang. Rebus bersama bahan lainnya hingga air berubah menjadi berwarna merah.

(Baca juga: Resep Wedang Cengkeh Kapulaga)

Wedang Selasih Kelengkeng

     Masukkan selasih sebagai pengganti ronde. Tambahkan kacang tanah, dan kolang kaling. Beri lengkeng agar lebih mewah.

Wedang Karamel

     Ganti gula pasir dengan karamel. Masak gula pasir hingga kecokelatan. Tuangkan air dan masak bersama jahe hingga harum dan matang. Sajikan bersama ronde.

(Baca juga: Resep Wedang Jahe Secang)

Wedang Cokelat Jahe

     Agar lebih nikmat, tambahkan cooking chocolate ke dalam kuah ronde. Namun, ganti air dengan susu cair. Untuk penyajiannya, taburkan kacang tanah kupas sangrai.

     Nah, mudah, bukan, membuat wedang ronde dengan berbagai variasi? Yuk, kita ikuti agar bisa menyajikan camilan hangat yang menyenangkan dan mengakrabkan keluarga. (HP)