Mudah Kok Menghias Kue Kering Dengan Icing Yang Lebih Cantik Dan Modern

By Virny Apriliyanty, Senin, 21 Mei 2018 | 11:15 WIB
Mudah Kok Menghias Kue Kering Dengan Icing Yang Lebih Cantik Dan Modern (Virny Apriliyanty)

SajianSedap.com – Kalau ingin membuat kue kering yang lebih bervariasi, icing atau glasur bisa jadi pilihannya.

Tampilan kue kering bisa berubah 100%. Lebih cantik, lebih menarik dan pastinya lebih modern.

Kue kering ini juga pasti memancing banyak mata untuk mencicipinya, terutama anak-anak. 

Membuat kue kering dengan icing adalah hal yang mudah.

Tapi, banyak orang mengalami masalah pada icing yang tidak kunjung keras atau mengering.

Nah untuk menghindari hal itu dan membuat kue kering bisa tampil cantik maksimal, tips di bawah ini patut disimak, 

(Baca juga: Lulus S2 di Amerika, Tasya Kamila Langsung Pemer Masakan Ibunya! Sekangen Itu? )

(Baca juga: Semua Pasti Doyan Makan Sayur Kalau Dibuatkan 5 Resep Sawi Putih yang Mudah Diikuti Ini)

Membuat Glasur

-  Icing bisa dibuat dari putih telur kocok dan gula tepung.

Rasio putih telur : gula tepung adalah 1 : 5. Atau 1 putih telur dengan 150 gram gula tepung. 

-  Wadah untuk mengocok putih telur harus bebas air dan lemak supaya mengembang.