Puding Es Teler, Kombinasi Dua Kesegaran Yang Pas Untuk Segala Suasana

By robertus, Rabu, 4 Oktober 2017 | 07:09 WIB
puding es teler (robertus)

Puding berpadu dengan es teler? Dua kesegaran yang berkolaborasi jadi satu dalam Puding Es Teler ini menjanjikan kesegaran yang pas banget dijadikan menu berbuka.

Durasi 60 menit

5 porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan i:
  2. Bahan ii
    • 800 ml kelapa muda
    • 1 sendok teh agar-agar bubuk
    • 1 sendok teh jeli bubuk
    • 175 gram gula pasir
    • 1 buah avokad, dikeruk
    • 100 gram kelapa muda, dikeruk lebar
    • 3 mata nangka, diiris panjang
    • 1 sendok makan sagu mutiara direbus dengan 1 tetes pewarna merah cabai
    • 300 gram es serut
    • 75 gram susu kental manis

Cara Membuat Puding Es Teler:

1. Bahan I, rebus susu cair, agar-agar bubuk, jeli bubuk, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. Matikan api. 2. Tuang di mangkuk plastik volume 300 ml hingga 1/3 tinggi mangkuk. Biarkan setengah beku. 3. Tata avokad, kelapa muda, nangka, dan sagu mutiara di atas bahan I. 4. Bahan II, rebus air kelapa, agar-agar bubuk, jeli bubuk, dan gula pasir sambil diaduk sampai mendidih. 5. Tuang sedikit-sedikit di atas bahan I hingga 2/3 tinggi mangkok. Bekukan. 6. Sajikan bersama es serut dan susu kental manis. (By)

(Baca juga: Menggunakan Santan Instan untuk Membuat Kue, Mengapa Tidak?)

(Baca juga: Step By Step Membuat Kering Kentang Pedas, Cocok Untuk Stok Menu Puasa)

(Baca juga: Dua Rasa jadi Satu Dalam Resep Bolu Kukus Duo yang Manis Mengembang Sempurna)

(Baca juga: Simple Brownies Lezat Ini Bisa Dibuat Dengan 5 Bahan Saja)

(Baca juga: Siapkan Kukis Tabur Gula Spesial Ini Untuk Persiapan Menyambut Hari Raya)