Resep Antirepot membuat Tumis Babat Kecap Favorit Semua Orang

By Sajian Sedap, Minggu, 12 November 2017 | 13:28 WIB
Tumis Babat Kecap (Sajian Sedap)

Enggak perlu keahlian khusus untuk membuat resep Tumis Babat Kecap ini. Supaya makin enak, rebus babat dalam waktu lama sampai empuk betul. Bisa juga gunakan presto untuk mempersingkat waktunya.

Durasi 60 menit

5 Porsi Porsi

Ingredients

  1. Bahan:
    • 300 gram babat
    • 5 butir bawang merah, diiris tipis
    • 2 lembar daun salam
    • 2 cm lengkuas, dimemarkan
    • 2 cm jahe, dimemarkan
    • 2 batang serai, ambil putihnya, memarkan
    • 3 sendok makan kecap manis
    • 1 sendok teh garam
    • 1 sendok teh gula pasir
    • 200 ml air
    • 2 sendok makan minyak untuk menumis
  2. Bumbu halus:
    • 4 butir bawang merah
    • 2 siung bawang putih
    • 3 butir cabi merah besar
    • 3 butir cabai merah keriting
    • 2 buah cabai rawit merah
    • 3 butir kemiri, disangrai
    • 1 cm kunyit, dibakar

Cara Membuat Tumis Babat Kecap:

  1. Rebus babat bersama 2 lembar daun salam, 2 cm lengkuas, dan 2 cm jahe dalam 1.000 ml air sampai matang dan empuk. Angkat. Potong- potong.
  2. Panaskan minyak. Tumis bawang merah, daun salam, lengkuas, jahe, serai, dan bumbu halus sampai harum.
  3. Masukkan babat. Aduk rata. Tambahkan kecap manis, garam, dan gula pasir. Aduk rata.
  4. Tuang air. Masak sampai matang dan meresap.

Baca Juga: Resep Tumis Babat Manis Enak, Menu Makan Siang Harian yang Mudah Dibuat