SajianSedap.com - Resep Babat Bacem yang enak ini bisa jadi ide untuk mengolah daging Qurban saat Idul Adha nanti.
Rasa dari Resep Babat Bacem ini begitu gurih karena babat direndam dahulu ke dalam bumbu halus dan air kelapa.
Percaya deh, kalau Resep Babat Bacem enak ini disajikan sebagai menu utama makan siang, keluarga pasti makan lebih lahap.
Baca Juga: Resep Tumis Babat Kecap Pedas, Menu Serba Pedas yang Bikin Lidah Pengen Bergoyang Terus
Waktu: 60 Menit
Sajian: 12 Porsi
Bahan:
500 gram babat handuk
500 ml air kelapa
2 lembar daun salam
500 ml minyak untuk menggoreng
Bumbu Halus:
5 butir bawang merah
2 siung bawang putih
1 sendok teh ketumbar
2 cm lengkuas
1 sendok teh garam
25 gram gula merah sisir
Cara Membuat Babat Bacem Goreng:
1. Presto babat di dalam 1.000 ml air, 2 batang serai, 2 lembar daun salam, dan 2 cm jahe sampai matang. Angkat dan potong 6x6 cm. Sisihkan.
2. Rebus air kelapa, daun salam, dan bumbu halus sampai mendidih. Masukkan babat. Masak sampai empuk dan meresap.
3. Goreng sebentar dalam minyak yang sudah dipanaskan di atas api sedang sampai kecokelatan.
KOMENTAR