Belajar Masak? Yuk, Cari Tahu Seberapa Pedas Masakan Hanya dengan Membaca Resepnya

By Virny Apriliyanty, Selasa, 3 April 2018 | 23:37 WIB
Belajar Masak? Yuk, Cari Tahu Seberapa Pedas Masakan Hanya dengan Membaca Resepnya (Virny Apriliyanty)

SajianSedap.grid.id – Kadang, kita suka merasa tertipu oleh resep.

Dilihat dari fotonya, masakan begitu merah merona penuh cabai.

Wah, pencinta pedas pasti langsung mencobanya karena berpikir masakan itu super pedas.

Tapi mereka dibuat bingung dan kecewa, “Kok masakannya sama sekali tidak pedas, ya?”

Ada juga masakan yang terlihat biasa saja warna merahnya, tapi rasa pedasnya bukan main.

Nah, loh?

Kalau sudah begini, jangan dulu salahkan resep.

Kita tidak ditipu oleh foto pada resep, kok.

Hanya saja, kita belum punya kemampuan membaca resep.

Ya, resep bisa kita kira-kira rasa pedasnya hanya dengan membaca bahan pada resep, lo.

Yuk, kita belajar membaca seberapa pedas masakan lewat resepnya,

(Baca juga: Tiru Cara Diet Artis Indonesia yang Dulunya Gemuk Ini, Ada yang Turun Sampai 75 Kg!)

(Baca juga: Ada Caranya Supaya Bakwan Tidak Berminyak, Ikuti Tips Mudah Ini!)

Cabai yang Biasa Digunakan Dalam Resep

Warna merah merona belum tentu  menunjukkan masakan itu pedas, lo.

Malah, bisa jadi, semakin tidak merah warna cabainya, semakin rasanya lebih pedas.

Nah, supaya tidak bingung, yuk kita mulai belajar membaca resep dengan mengenali aneka jenis cabai yang biasanya digunakan.

1. Cabai Merah Besar

Cabai ini biasa disebut juga dengan cabai teropong.

Cabai merah besar tidak punya rasa pedas sama sekali.

Cabai ini hanya memberikan warna merah pada masakan.

Kalau resep hanya menggunakan cabai merah besar, bisa dipastikan rasanya tidak pedas sama sekali.

Resep ini hanya akan menghasilkan masakan yang warnanya merah merona.

(Baca juga: Kerak di Gelas Minggat Dengan Bahan Alami Ini, Berani Buktikan?)

(Baca juga: Rugi Kalau Lele Cuma Dibuat Pecel, Soalnya Ada 5 Resep Lezat Serba Lele yang Sayang Dilewatkan)

2. Cabai Rawit

Nah, ini sumbernya rasa pedas pada masakan.

Kalau menggunakan cabai rawit, resep masakan itu dijamin sudah pasti pedas.

1 buah cabai rawit saja sudah bisa dirasa pedas untuk orang yang tidak bisa makan pedas.

Kalau resep sampai menggunakan lebih dari 3 buah cabai rawit.

Dijamin, kita harus hati-hati karena rasa masakan pasti pedas.

Apalagi kalau cabai rawitnya diiris atau bahkan dihaluskan dalam resep.

3. Cabai Merah Keriting

Cabai merah keriting bentuknya panjang tapi lebih ramping ketimbang cabai merah besar.

Nah, cabai satu ini punya rasa pedas dan warna merah sekaligus.

Tapi, warna merahnya tidak secantik cabai merah besar.

Rasa pedasnya pun tidak sepedas cabai rawit.

Karena itu, biasanya dalam resep, penggunaan cabai keriting dikombinasikan dengan cabai merah besar atau cabai rawit.

Tapi ingat, penggunaan lebih dari 4 buah cabai merah keriting menandakan resep sudah pasti terasa agak pedas.

4. Cabai Kering

Jangan macam-macam dengan cabai kering.

Selain memberi aroma dan warna, cabai kering juga mengandung rasa pedas, lo.

Untuk tumisan, 2 buah cabai kering cincang saja sudah bisa memberi rasa yang pedas.

(Baca juga: 4 Artis Indonesia Ini Rela Tidak Makan Nasi Demi Langsing, Bagaimana Hasilnya?)

(Baca juga: Yuanita Christiani Alami Pengalaman Buruk di Tempat Makan Favoritnya, Bikin Mual!)

Mengira-Ngira Kepedasan Masakan Lewat Resep

Nah, sekarang coba lihat resep yang akan Anda masak.

Disana cabai apa yang digunakan?

Misalnya ada tumisan yang menggunakan 3 buah cabai merah keriting, iris dan 2 buah cabai rawit merah, iris.

Bisa dipastikan resep itu pedas, apalagi kalau cabainya dihaluskan.

Lalu bagaimana kalau resepnya menggunakan 3 buah cabai merah besar dan 5 buah cabai keriting?

Rasa pedasnya bisa jadi sedang saja.

Hanya, warnanya dijamin merah merona.

(Baca juga: Valentine Dinner, Sandra Dewi Enggak Ragu Makan Mewah Sampai 6 Ronde!)

(Baca juga: Manfaat Spektakuler Air Cucian Beras Ini Bikin Kita Tidak Rela Membuangnya)

Lain lagi kalau resep menggunakan 5 buah cabai merah besar.

Bisa dipastikan resep ini hanya menginginkan warna merah yang cantik.

Nah, resep yang seperti ini bisa kita temukan pada masakan seperti sayur godog.

Bagaimana?

Mudah kan membaca tingkat kepedasan masakan lewat resepnya?

Sekarang, kita tidak akan lagi merasa tertipu dengan resep, deh.

Soalnya, kita sudah jago membaca resep.

Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga: Kanal Belanja Sajian Sedap

(Baca juga: Jangan Sampai Lakukan! Kesalahan Mencuci Ini Malah Bikin Piring Makin Kotor)

(Baca juga: Yakin Deh, Makan Nasi Pasti Nambah Terus Karena Nikmatnya 5 Resep Serba Ikan Asin Jambal Ini)