Ramuan Lezat dari Kayu Manis Ini Dijamin Ampuh Atasi Berat Badan Berlebih, Coba Yuk!

By Sajian Sedap, Senin, 14 Mei 2018 | 12:55 WIB
Ramuan Kayu Manis (Sajian Sedap)

SajianSedap.com - Siapa yang tidak ingin memiliki badan ramping dalam waktu singkat?

Semua wanita pasti menginginkannya. 

Namun, untuk mendapatkan bentuk badan ramping, perlu ada usaha seperti rutin melakukan olahraga atau pun diet

Olahraga dan diet harian yang rutin nyatanya perlu juga dibarengi dengan rajin mengonsumsi air putih. 

Selain air putih, minum sehat juga bisa menjadi solusi terbaik untuk dapatkan tubuh ramping. 

(Baca juga: Kerak di Gelas Minggat Dengan Bahan Alami Ini, Berani Buktikan?)

(Baca juga: Rugi Kalau Lele Cuma Dibuat Pecel, Soalnya Ada 5 Resep Lezat Serba Lele yang Sayang Dilewatkan)

Nah, salah satu minuman sehat yang bisa dikonsumsi adalah kayu manis. 

Kayu manis atau dikenal dengan istilah chinamon merupakan bahan rempah yang dipercaya dapat membatasi pengikatan gula dalam darah hingga terjadi penurunan berat badan. 

Kayu manis diperoleh dari kulit kering pohon cinnamomum zeylanicum. 

Salah satu kandungan senyawa kimia yang dimiliki oleh kayu manis antara lain, cinnamaldehyde. 

Kayu manis bisa digunakan sebagai campuran bumbu kari, bermanfaat untuk menurunkan berat badan, bisa juga digunakan untuk membuat kue bolu bahkan dimanfaatkan sebagai minyak esensial aromaterapi. 

(Baca juga: 4 Artis Indonesia Ini Rela Tidak Makan Nasi Demi Langsing, Bagaimana Hasilnya?)

(Baca juga: Yuanita Christiani Alami Pengalaman Buruk di Tempat Makan Favoritnya, Bikin Mual!)

Cara Memanfaatkan Kayu Manis Sebagai Ramuan Diet

Alasan mengapa kayu manis dapat membantu menurunkan berat badan adalah karena kandungan antioksidannya. 

Selain itu, kayu manis juga dapat menurunkan kolesterol, dan trigliserida di dalam darah. 

Kayu manis juga dapat membantu anda mengontrol gula darah sehingga tubuh bisa memecah gula lebih baik. 

Dengan begitu gula yang tidak dibutuhkan oleh tubuh tidak akan diubah menjadi lemak. 

Beberapa penelitian juga menunjukan bahwa kayu manis mampu memperlambat waktu yang dibutuhkan oleh makanan untuk mencapai usus. 

Sehingga, hal tersebut membuat anda merasa kenyang lebih lama. 

Degan begitu anda tidak akan makan terlalu banyak dan berat badan pun bisa turun dengan cepat. 

(Baca juga: Jangan Sampai Lakukan! Kesalahan Mencuci Ini Malah Bikin Piring Makin Kotor)

(Baca juga: Yakin Deh, Makan Nasi Pasti Nambah Terus Karena Nikmatnya 5 Resep Serba Ikan Asin Jambal Ini)

Ramuan Kayu Manis Untuk Diet

Pengolahan kayu manis beragam, salah satunya anda bisa ikuti resep ala Sajian Sedap berikut ini. 

Bahan-bahanya

- 1 batang kayu manis

- 1 sendok makan cuka

- 1 lemon

- 1 sedok makan madu/ bubuk jahe. 

- 1/2 liter air 

Cara pengolahannya

- Rebus air ke dalam panci

- Masukan 1 batang kayu manis, cuka, lemon,dan madu secara bersamaan.

- Biarkan campuran tersebut larut hingga mendidih. 

- Setelah mendidih, biarkan minuman tersebut dingin, setelah itu saring minuman tersebut dan taruh dalam wadah dengan tutup.

Minuman kayu manis tersebut, dapat dikonsumsi setiap hari tepatnya pada malam hari sebelum tidur

Selamat mencoba! (RM)

Untuk mendapatkan buku-buku resep pilihan Sedap Saji, kunjungi juga: Kanal Belanja Sajian Sedap

(Baca juga: Tiru Cara Diet Artis Indonesia yang Dulunya Gemuk Ini, Ada yang Turun Sampai 75 Kg!)

(Baca juga: Ada Caranya Supaya Bakwan Tidak Berminyak, Ikuti Tips Mudah Ini!)