Hampir Semua Orang Melakun 4 Kesalahan ini Saat Sarapan, Anda Juga?

By Sajian Sedap, Minggu, 18 Maret 2018 | 03:39 WIB
4 Kesalahan Sarapan Ini Sering Dilakukan, Manfaat Kesehatannya Jadi Hilang! (Sajian Sedap)

SajianSedap.grid.id – Semua orang pasti sudah tahu pentingnya sarapan untuk kesehatan.

Tapi bukan asal sarapan, kita harus memperhatikan apa yang kita makan.

Kalau tidak, manfaat kesehatan yang seharusnya kita dapat malah tidak ada.

Kebiasaan yang sering dilakukan adalah tidak memasukkan sayuran atau buah saat sarapan.

Padahal jumlah asupan yang tepat dan mengonsumsi makanan yang bernutrisi itu penting, lo!

Mau tahu apa kesalahan lain saat sarapan?

Mari kita cari tahu di bawah ini.

1. Sarapan tinggi kalori

Siapa yang suka minum kopi atau makan kue saat sarapan?

Mungkin kelihatannya biasa, tapi kenyataannya kedua makanan ini mengandung gula yang cukup tinggi, lo!

Apalagi kalau digabungkan keduanya, wah, bisa bahaya!

Coba lain kali ganti dengan makanan lain yang lebih sehat.