Sering Gagal Meniru Resep? Mungkin Kita Melakukan Keselahan Ini Saat Mengukur Bahan

By Sajian Sedap, Rabu, 4 April 2018 | 15:30 WIB
Sendok Ukur (Sajian Sedap)

SajianSedap.grid.id – Kecuali sudah jago masak, pasti kita masih harus membaca resep.

Apalagi untuk tahu takaran bahan yang tepat sesuai dengan porsi masakan.

Nah, penting bagi kita, khususnya pemula, untuk menaati apa saja bahan dalam resep sekaligus takarannya.

Kalau salah takaran, bisa-bisa masakan jadi gagal atau tidak sesuai dengan keinginan.

Kesalahan dalam menakar juga sering dilakukan tanpa kita sadari, lo!

Untuk menghindarinya, simak tips ini sampai habis, ya!

1. Alat ukur sembarangan

Untuk mengukur bahan, kita bisa menggunakan sendok ukur atau gelas ukur.

Sendok ukur biasanya digunakan untuk mengukur bahan kering seperti gula, garam, baking powder, dan lain-lainnya.

Bisa juga untuk mengukur bahan cair seperti saus, kecap, madu, dan lain-lainnya jika takaran yang diperlukan hanya sedikit.

Sendok ukur ini bisa dengan mudah kita dapatkan di mana-mana dengan harga yang juga terjangkau.

Biasanya sendok ukur langsung tersedia satu paket dari takaran paling besar sampai paling kecil.