Resep Klaperkoek, Kue Lebaran Yang Siap Dalam 4 Langkah

By Editorial Sajian Sedap, Minggu, 10 Juni 2018 | 13:00 WIB
Klaperkoek (Sajian Sedap)

SajianSedap.grid.id – Ingin membuat kue kering untuk disajikan lebaran nanti?

Tiru saja resep Klaperkoek yang bisa dibuat hanya dengan 4 langkah saja.

Yuk ikuti resepnya dengan cermat.

 

Durasi: 60 Menit

Sajian: 250 gram

Bahan:

20 gram kuning telur

1 butir telur

1/4 sendok teh garam

75 gram gula pasir

1/4 sendok teh esens vanili

2 sendok makan tepung terigu protein sedang

175 gram kelapa kering (dari kelapa parut kasar yang dioven kering dengan api kecil)

Cara Membuat Klaperkoek:
 
1. Kocok telur, garam, gula pasir, dan esens vanili sampai kental.
 
2. Masukkan tepung terigu sambil diayak dan diaduk rata. Tambahkan kelapa kering. Aduk rata.
 
3. Sendokkan bentuk bulat di loyang yang dioles tipis margarin. Tusuk-tusuk dengan tusuk gigi.
 
4. Oven dengan suhu 120 derajat Celcius 45 menit sampai matang. 
 
 

BACA JUGA: Seharga 13 Miliar, Kue Pengantin Ini Jadi yang Termahal di Dunia, Tapi Bentuknya Kok…

BACA JUGA: Dengan Resep Teruji ini, Tom Yam Soup Buatan Kita Pasti Enak

BACA JUGA: Enggak Sulit Buat Tahu jadi Enak, Pakai Resep Tahu Goreng Tepung Ketumbar Saja

BACA JUGA: Mudahnya Membuat Selai Nanas Isian Nastar Tidak Keras dengan Tips Ini

BACA JUGA: Untuk Membuat Kue Kering, Lebih Baik Menggunakan Mentega atau Margarin?