Mentega bersama margarin dan gula dikocok lalu baru ditambahkan bahan lain.
- Adonan thumbprint lebih padat ketimbang adonan nastar dan harus diuleni sampai kalis betul karena akan dipulung.
- Tetapi adonan tidak boleh terlalu padat supaya kue tidak keras dan retak.
Tapi, adonan yang terlalu lembek juga akan membuat lubang yang sudah dibentuk tertutup kembali setelah dioven.
BACA JUGA: Ini Dia Perbedaan Hasil dalam Membuat Bakwan Goreng dengan Jenis Tepung Berbeda!
Bentuk Kue
- Bentuk kue umumnya bulat lalu digulingkan di atas kacang.
Kacangnya bisa kacang tanah, kacang mete, atau wijen.
Untuk kacang tanah dan kacang mete, kacang harus disangrai dahulu lalu dicincang kasar.
Selain kacang, bisa juga digulingkan di atas rice crispy.
- Isi thumbprint dengan selai, cokelat, atau cokelat ditambah kacang.
Glazur juga bisa diisi ke dalam thumbprint.