Yuk, cari tahu supaya kita bisa mengenalinya sejak dini.
BACA JUGA: Belum Banyak yang Tahu! Ini Daftar Makanan Pemicu Serangan Jantung
Penurunan Berat Badan Secara Tiba-Tiba
Sama seperti jenis kanker lain, penderita leukimia biasanya mengalami penurunan berat badan secara drastis.
Penyebabnya tak lain dan tak bukan karena berkurangnya nafsu makan.
Ketika terkena leukimia, sel-sel darah akan menumpuk di perut dan limpa.
Hal tersebut menyebabkan usus memproduksi lebih sedikit cairan pencernaan sehingga mengurangi rasa lapar.
Jadi, kalau sampai anak atau keluarga yang lain mengalami penurunan nafsu makan dalam waktu lama, kita harus mencurigai indikasi penyakit leukimia.
BACA JUGA: Terungkap! Ini Trik Resto Fast Food Supaya Ayam Goreng Tepung Renyah Maksimal
Gejala Lain Penderita Leukumia
Selain penurunan nafsu makan dan berat badan, masih ada beberapa gejala lain dari penderita leukimia.
1. Yang paling bisa diamati adalah kulit menjadi mudah lebam, bahkan jika terpentok benda tumpul sekalipun.