Kadang-kadang untuk urusan minum kita tidak mau repot.
Kita sering membeli air galon sehingga tak perlu masak air untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
Air galon datang ke rumah, maka selesai sudah urusan.
Banyak di antara kita yang menganggap bahwa air putih sama saja dengan air mineral.
Meskipun terlihat sama, faktanya kedua air tersebut sangat berbeda.
Oleh sebab itu, Anda perlu mengetahui fakta-fakta tentang air mineral yang jarang dipahami.
Simak terus penjelasan berikut ini.
BACA JUGA: Sederhana Sih, Cuma Jangan Ragukan Lezatnya Baby Bokcoy Tumis Paprika Ini, Si Kecil Pasti Suka
Air Mineral tidak sama dengan Air Putih
Perlu digaris bawahi, walapun kelihatannya sama air putih itu sangat berbeda dengan air mineral.
Air putih biasanya diperoleh dari sumber air yang ada di sekitar rumah atau lingkungan kita.