SajianSedap.id - Berbeda dengan beras biasa, mengolah beras ketan butuh trik dan tips agar hasilnya bisa legit dan tahan lama.
Soalnya, beras ketan baru bisa dibilang nikmat kalau hasilnya legit, lengket dan pulen.
Nah, bagaimana bisa kita mendapat hasil seperti itu?
Pastinya dengan cara memasak yang benar.
Yuk, langsung cari tahu tips memasak beras ketan agar hasilnya legit dan tahan lama!
Cara Memasak Beras Ketan
Pertama-tama, pastikan kita memilih beras ketan dengan kualitas yang baik.
Pastikan kita pilih butiran panjangnya masih utuh.