Penganut Teori Bumi Datar Kini Menyebut Bentuk Bumi Seperti Sepotong Donat, Ini Alasannya yang Bikin Mata Melotot

By Raka, Kamis, 8 November 2018 | 16:15 WIB
Teori Bumi Donat (ladbible.com)

SajianSedap.id - Jika Anda hidup pada zaman dahulu kala, mungkin Anda bisa saja keliru dengan mempercayai bahwa Bumi yang kita tinggali sebenarnya berbentuk datar.

Tetapi setelah kemajuan ilmu pengetahuan yang dibangun manusia selama berabad-abad kemudian, kita mulai mempertanyakan kembali kebenaran yang sudah mapan itu.

Jika Bumi berbentuk datar, kenapa selama ini belum ada manusia yang menemukan ujungnya?

Baca Juga : Temani Istri yang Sakit Sampai Rela Berjualan Donat, Alasan Pria Ini Tolak Uang Donasi Bikin Haru

Kemudian menginjak zaman modern seperti sekarang, manusia sudah mempu pergi ke luar angkasa beserta seperangkat satelit dan teleskop yang canggih.

Mereka mengambil gambar dari Bumi yag memperlihatkan bentuknya yang bulat.

Meski begitu bukan tidak mungkin Anda masih akan menemukan orang-orang dengan pemikiran yang mempertahankan hipotesis bahwa itu sesungguhnya berbentuk datar.

Eitss... tapi tunggu dulu, simpan olok-olok Anda itu untuk mendengar penganut teori Bumi datar yang memperkenalkan ide atau konsep barunya: Teori Bumi Donat!