Tubuh Dipenuhi Luka Bakar
Kebiasaan ‘ceplokin telur’ saat teman ulang tahun di Indonesia mungkin adalah yang paling dekat contohnya dengan kejadian ini.
Malah kadang tidak hanya telur, ada juga kecap, air, hingga tepung.
Nah, buat yang punya rencana ‘nyeplokin’ temannya, lebih baik diurungkan saja.
Pasalnya, anak-anak di Hong Kong ini harus dilarikan ke rumah sakit akibat kebiasaan itu.
Baca Juga : Ririn Dwi Aryanti Rayakan Ulang Tahun Aldi Bragi di Rumah, Sampai Disulap Bak Restoran Mewah!
Dilansir dari World of Buzz, sebanyak 20 mahasiswa dari fakultas berbeda yang lahir pada bulan November merayakan ulang tahunnya di Universitas Baptist kampus Kowloon Tong, Hong Kong.
Mereka semua berkumpul di ruang serbaguna lantai 12 dan merayakannya dengan kue ulang tahun pada Kamis (22/11) sekitar jam 1 pagi.
Kue ulang tahun itu pun dilengkapi dengan lilin serta diiringi lagu Selamat Ulang Tahun.
Baca Juga : Gisel dan Gading Merten Akan Bercerai, Warganet Soroti Mata Bengkak Keduanya di Depan Kue Ulang Tahun
Tiba-tiba, seseorang membawa tepung dan mulai melemparnya.
Diduga, niat awalnya adalah untuk meramaikan suasana.
Sayangnya tepung itu dilempar saat lilin masih menyala dan kemudian terjadilah ledakan yang melukai 12 mahasiswa.
Cara Mencuci Jersey Bola yang Benar, Jangan Pakai Mesin Cuci Kalau Tak Mau Rusak
Source | : | World of Buzz |
Penulis | : | Lena Astari |
Editor | : | Lena Astari |
KOMENTAR