Sajiansedap.id – Sidang cerai pasangan artis Gisella Anastasia dan Gading Marten masih akan terus berlanjut.
Pada sidang kedua nanti, Gisel berniat untuk membawa mantan Asisten Rumah Tangga (ART) serta manajernya sebagai saksi.
Ditunda Sampai Awal 2019
Sidang lanjutan proses perceraian Gisel dan Gading yang dijadwalkan Rabu (19/12) hari ini, ditunda hingga awal 2019.
Hal tersebut diungkapkan oleh kuasa hukum Gisel, Andreas Sapta.
"Ya, ditunda sampai 9 Januari 2019," ujar Andreas.
Adapun agenda sidang tersebut, yaitu pemanggilan saksi dan alat bukti.
Ia mengatakan, "Agenda sidang hari ini, agenda pertama dengan agenda alat bukti, terkait alat bukti sudah diterima hakim.”
Baca Juga : Sebelum Makan Petai Bersama Belasan Pegawainya, Gisella Anastasia Akui Ingin 'Menata Kembali Semua'
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
Lihat postingan ini di Instagram
Namun, ada satu revisi yang menurut Andreas tinggal menunggu klarifikasi dari Gisel.
Melansir dari kompas.com, sidang ditunda karena hakim meminta ibunda Gempita Nora Marten ini hadir di persidangan.
Adapun surat kuasa dari Gisel yang diberikan kepada pengacara rupanya tak diterima oleh hakim.
"Kami menghadirkan saksi di PN Jaksel, namun hakim meminta untuk prinsipal (Gisel) juga hadir," ujar Andreas.
Ia melanjutkan, "Saya sebagai kuasa hukum Mbak Gisel sudah tanda tangan surat kuasa dan permohonan kebijakan hakim, klien saya harus hadir.”
Menurut Andreas memang seperti itulah wewenang dari majelis hakim.
Baca Juga : Panik Berat Badan Naik karena Makan Martabak, Gisel Langsung Konsultasi ke Dokter, Padahal Cuma Naik 1 Kilo!
Tunjuk Asisten Rumah Tangga (ART) dan Manajer Sebagai Saksi
Pada sidang yang agendanya pemanggilan saksi dan alat bukti ini, pihak Gisel membawa dua saksi.
Mereka adalah mantan Asisten Rumah Tangga (ART) dan manajer Gisel.
"Memang diajukan asisten Gisel, Koneng (dan) kedua adalah manajer, Andi, persidangan tertutup. Jadi, memang saya tidak bisa menguraikan," ujar Andreas.
Seperti yang sudah diketahui, ART Gisel yang bernama Siti Rukoyah (akrab disapa Koneng) ini sudah berhenti bekerja pada keluarga Gisel dan Gading.
Keputusan Koneng untuk berhenti bekerja memang bertepatan dengan proses perceraian majikannya.
Kendati demikian, alasan Koneng berhenti tidak ada kaitannya dengan perceraian Gisel dan Gading.
Koneng mengungkapkan dirinya berhenti bekerja untuk keluarga Gisel dan Gading lantaran harus ikut dengan suaminya.
KOMENTAR