Sajiansedap.com – Resep Sup Jamur Tahu Sutera cocok jadi menu buka puasa dan sahur sekaligus.
Selain rasanya yang enak jadi menu buka puasa dan sahur sekaligus, Resep Sup Jamur Tahu Sutera juga begitu mudah dibuat.
Yuk, langsung kreasikan Resep Sup Jamur Tahu Sutera jadi menu buka puasa dan sahur sekaligus.
Baca Juga : Dapatkan Liburan Gratis ke Bangkok dan Malang dengan Upload Foto Olahan Quaker Oats
Waktu: 45 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
6 siung bawang putih, goreng utuh, memarkan
200 gram brokoli, potong per kuntum
200 gram wortel, iris segitiga
4 buah jamur kuping kering, seduh, potong-potong
150 gram jamur kancing, potong 4 bagian
2 buah cabai merah besar, buang biji, iris serong
2 sendok teh garam
1/2 sendok teh merica bubuk
3 sendok teh gula pasir
150 gram tahu sutra, potong kotak – kotak
1/2 buah (15gr) jamur es, rendam, potong-potong
3 sendok makan maizena, larutkan 3 sdm air
1 batang daun bawang, iris halus
1/2 sendok makan minyak wijen
2.000 ml kaldu ayam
Cara Membuat Sup Jamur Tahu Sutera:
1. Rebus kaldu ayam, dan bawang putih sampai harum.
2. Masukkan brokoli, wortel, jamur, dan cabai merah. Aduk rata.
3. Bubuhi garam, merica bubuk dan gula pasir. Masak sampai mendidih.
4. Tambahkan tahu sutra dan jamur es. Aduk rata.
5. Kentalkan dengan larutan maizena. Aduk hingga meletup-letup. Menjelang diangkat,
taburi daun bawang dan minyak wijen.
Baca Juga : Menu Buka Puasa dan Sahur Enak, Perkedel Kentang Jamur Ini Sempurnakan Sahur Keluarga
Baca Juga : (Video) Resep Bola-Bola Jamur Tahu, Pengganjal Enak Saat Buka Puasa
Baca Juga : Menu Sahur Praktis Sehat, Capcay Jamur Ini Tetap Nikmat dengan Bahan Sederhana
Baca Juga : Cara Membuat Jamur Krispi Garing dan Enak, Keluarga Pasti Suka!
Baca Juga : Resep Gorengan Buka Puasa Praktis Seperti Pastel Ayam Jamur Ini Bisa Disajikan hanya 30 Menit
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
KOMENTAR