Sayang, sayurannya sudah tak segar sehingga tak crunchy lagi.
Bisa jadi karena proses memasak yang terlalu lama.
Bila penasaran dengan rasanya, Sedap Lovers bisa menebusnya seharga Rp 50 ribu.
3. Mujigae, Ukurannya Lebih Mini & Gurih
Resto sajian khas Korea, Mujigae, tergolong yang populer di banyak kalangan di Tanah Air.
Selain rasanya sudah menyesuaikan dengan lidah orang Indonesia, harganya pun terbilang terjangkau.
Nah, untuk menu tteokbokki-nya disajikan bersama beberapa potong chicken strips bertekstur krispi, serta tahu lembaran yang dipotong segitiga.
Tteok atau kue berasnya berukuran agak kecil dengan teksturnya kurang kenyal, bahkan cenderung kering.
Baca Juga: Resep Seblak Goreng Bakso Aroma Daun Jeruk Enak Ini Cukup Mudah Dibuat
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR