"Waktu kematiannya diperkirakan setelah itu."
"Tidak ada orang lain yang mengunjungi rumah itu sejak saat itu. ”
“Pembantu rumah menemukan Goo Hara meninggal di rumahnya pada 24 November sekitar jam 6 sore waktu setempat."
Awalnya, pembantu rumah tangga mencoba menghubungi Goo Hara yang sang artis tak dapat dihubungi.
Pembantu tersebut akhirnya mengunjungi rumahnya.
Baca Juga: Han Yoo Ra Bagikan Tips Masak Nongshim Farmer's Heart Ala Orang Korea! Dijamin Bikin Ketagihan
Sang Pembantu memang dikenal memiliki hubungan dekat dengan Goo Hara.
Selain itu, polisi menegaskan tidak ada tanda-tanda kriminal yang ditemukan.
Polisi telah memeriksa kediaman serta meminta saksi dari kerabat dekat mendiang Goo Hara.
"Setelah penyelidikan di tempat dan kesaksian dari keluarga dan teman-teman, tampaknya tidak ada tuntutan pidana saat ini. ”
Pihak polisi tengah berbicara dengan anggota keluarga, apakah diperlukan untuk melakukan otopsi.
Selain itu, pihak Kepolisian juga resmi menutup proses penyelidikan pada mendiang Goo Hara.
KOMENTAR