Ketakutan saat Pecahin Telur Disebut Cuma Akting, Ternyata Nia Ramadhani Sangat Luwes Masak Di Dapur
SajianSedap.com - Aksi Nia Ramadhani masak telur ceplok di laman Youtube Trans TV yang berjudul 'Ngopi Dara - Nia Ramadhani Takut Masak Telor?! (19/1/20) PART3' sempat menjadi sorotan.
Dalam acara itu, Nia Ramadhani diberi tantangan oleh Yasmine Wildblood untuk memasak telur ceplok.
Meski berhasil menyelesaikan tantangan, namun Nia Ramadhani berkali-kali menjauhi wajan karena takut kecipratan minyak.
Baca Juga: Siapa Sangka Cuma dengan Minum Air Rebusan Kelapa, Tubuh Akan Rasakan 8 Hal Mencengangkan Ini!
"Mbak, mbak siapa yang bisa bantu. Siap yang mau bantu. Tolong, Tere bantuin gue," pinta Nia Ramadhani.
Namun tak ada yang mengabulkan permintaan Nia Ramadhani.
Melihat Nia Ramadhani yang tak kunjung memcahkan telur tersebut, Yasmine Wildblood menyindir istri Ardi Bakrie.
"Nia gak tahu caranya mecahin telur," sindir Yasmine Wildblood.
Apa benar Nia tidak bisa memecahkan telur?
Cuma Akting Saja
Video yang merekam momen itu sontak jadi perhatian publik.
Namun melalui Instagram Stories miliknya, Nia Ramadhani menyebut jika apa yang ia lakukan di acaranya itu hanyalah akting belaka.
"Aku actingnya bagus kan, seolah olah kaya ga bisa masak beneran," tulis Nia Ramadhani melalui Stories.
Baca Juga: Sering Dianggap Tidak Sehat dan Mematikan, Siapa Sangka Ternyata Jeroan Punya Banyak Manfaat !
Baca Juga: Siapa Bilang Antibiotik Cuma Ada dalam Obat? Bumbu Dapur Ini Bisa Jadi Solusi Antibiotik Alami!
Pengakuan Nia Ramadhani dirinya tak bisa masak hanya bohongan tampaknya memang benar.
Pasalnya, ibu tiga anak ini pernah menunjukkan keluwesan dirinya saat beraksi di dapur.
Hal itu terlihat dari sebuah video lama dari tahun 2016 lalu.
Channel Youtube inivideo menjadi bukti jika Nia sebenarnya bisa masak.
Pada 25 Oktober 2016, akun itu mengunggah video Nia Ramadhani masak di dapur rumah mewahnya.
Ibu tiga anak ini sama sekali tidak terlihat kaku ketika memasak di dapur sendiri.
Nia terlihat tengah menyiapkan telur dadar yang ditaburi keju.
Asisten pribadinya, Theresia Wienathan, menemani Nia dan menggodanya.
"Aneh ya lihat dia masak," ucapnya.
Baca Juga: Ingin Makan Nasi Saat Diet tapi Berat Tetap Turun? Bisa Banget Asal Tahu Cara Ini!
Tak hanya Tere, dua orang ART juga terlihat bengong melihat Nia Ramadhani memasak.
Namun meski sibuk memasak, Nia Ramadhani tetap tampil cantik di dapur.
Ia terlihat memakai dress off shoulder berwarna biru.
Wajahnya juga memakai riasan dengan lipstik warna bold.
Artikel Berlanjut Setelah Video Di Bawah Ini :
Alasan Nia Ramadhani Jarang Masak
Di awal pernikahan, Nia Ramadhani mengaku sering masak sarapan untuk Ardi Bakrie.
"Waktu awal gue nikah, gue masakin breakfast," jawab Nia Ramadhani.
"Apaan? telur? roti?" tanya Yasmine Wildblood tak percaya.
"Kebab, gampang itu," imbuh istri Ardi Bakrie.
Namun karena sekraang sudah memiliki 3 orang anak, Nia Ramadhani pun mengaku sudah jarang memasak untuk Ardi Bakrie.
Nia Ramadhani pun sudah memiliki ART yang akan menyiapkan segala keperluannya dan Ardi Bakrie dalam hal makan.
"Tapi makin kesini karena sudah mempunyai 3 anak juga, jadi sudah ada orang-orang yang saya ajarin untuk menggantikan posisi saya,"
"Oh gitu. Enak bener istri sultan bebas," tandas Yasmine.
Baca Juga: Ajaib! Deretan Hal Tak Terduga Ini Bisa Didapat Cuma dengan Rutin Minum Susu Dingin Setiap Pagi
Source | : | Tribunnews.com |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR