SajianSedap.com - Resep Puding Jeli Markisa Melon yang tampil cantik ini bikin kita langsung tergoda untuk menyantapnya.
Ditambah dengan rasa yang manis dan teksturnya yang lembut, membuat Resep Puding Jeli Markisa Melon digemari seiisi rumah.
Lidah langsung termanjakan saat menyantap Resep Puding Jeli Markisa Melon yang manis dan lembut ini.
Baca Juga: Resep Serabi Solo Toping Duren Enak Ini Bisa Jadi Menu Sarapan Istimewa Esok Pagi
Waktu: 45 Menit
Sajian: 12 Potong
Bahan Puding Markisa:
600 ml air
1/2 bungkus jeli bubuk
1 sendok teh agar-agar bubuk
100 ml sirop markisa
50 gram gula pasir
1/4 sendok teh garam
1 buah markisa ambil dagingnya
Bahan Puding Melon:
600 ml air
1/2 bungkus jeli bubuk
1 sendok teh agar-agar bubuk warna putih
100 ml sirop melon
1/4 sendok teh garam
75 gram gula pasir
Cara Membuat Puding Jeli Markisa Melon:
1. Puding Markisa: Rebus air, jeli bubuk, agar-agar bubuk, sirop markisa, gula pasir, dan garam. Masak sambil diaduk sampai mendidih. Masukkan markisa. Aduk rata. Angkat.
2. Tuang adonan di loyang setengah lingkaran bergerigi bervolume 1.500 mililiter yang sudah diperciki air matang. Biarkan setengah mengeras.
3. Puding melon: Rebus air, jeli bubuk, agar-agar bubuk, sirop melon, garam, dan gula pasir. Masak sambil diaduk sampai mendidih. Angkat. Tuang di atas puding markisa. Diamkan hingga mengeras. Sisihkan.
4. Keluarkan dari loyang, potong-potong, sajikan.
KOMENTAR