Diamankan Polisi
Dikutip dari Nakita.Id, aksi iseng yang membuat resah warga ini dibuat oleh oleh akun RMK Sound.
Dalam video tersebut, salah seorang pemuda asal Sumbawa mengaku akan berpura-pura menjadi sosok yang baru berpulang dari China dan terjangkit Corona.
Tentunya video tersebut cukup meresahkan masyarakat dan membuat Polres Sumbawa turun tangan.
Awalnya polres Sumbawa mengumumkan sudah amankan 6 pemuda tersebut melalui unggahannya Instagram story.
Keenam pemuda tersebut tampak tengah dimintai keterangan terkait video prank.
"RMKSoundOfficial dimintai keterangan di satuan reskrim polres sumbawa terkait video viralnya di Youtube," tulis Polres Sumbawa pada Instagram story @polres.sumbawa.
Dan kini video asli tersebut tampaknya sudah 'diturun'kan karena sudah tidak dapat ditemui lagi.
Unggahan Polres Sumbawa saat memintai keterangan 6 pemuda atas video prank virus corona.
Penulis | : | Rafida Ulfa |
Editor | : | Rafida Ulfa |
KOMENTAR