Mengolah Pisang untuk Kolak
Pisang jenis apapun bisa digunakan untuk campuran kolak.
Namun semua tergantung pada selera masing-masing.
Kalau suka tekstur pisang yang agak keras, kita bisa memilih pisang tanduk.
Baca Juga: Tips Membuat Kolak Pisang dengan Rasa Manis yang Meresap Sempurna, Ternyata Gampang Sekali
Namun kalau suka pisang yang lembek, gunakan pisang raja.
Nah, kalau mau kolak tambah manis, gunakan pisang madu atau pisang uli.
Apapun jenis pisangnya, yang terpenting untuk membuat pisang tidak berwarna biru adalah proses membersihkannya.
Pastikan pisang bersih dari serat-serat kulitnya sebelum diolah.
Jadi jangan hanya sekedar mengupas pisang dari kulitnya saja, tapi lepaskan juga serat berwarna putih yang menempel pada daging pisang.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR