Padahal air rebusan itu mengindikasikan nutrisi yang terbuang dari sayuran yang Anda rebus.
Pasti Anda pernah melihat air rebusan brokoli yang berubah jadi hijau atau air rebusan wortel yang berubah jadi orange, bukan?
Warna hijau dan orange itu mencerminkan nutrisi yang hilang dari sayuran.
Semakin lama sayuran direbus, warna air rebusan akan semakin pekat.
Itu artinya semakin banyak juga nutrisi yang hilang.
Baca Juga: Resep Bala-Bala Sayur Enak, Menu Pelengkap Unik Dengan Rasa yang Nikmat
Akibatnya, meskipun direbus kita tidak memperoleh nutrisi yang optimal dari sayuran, kita mendapatkan nutrisi yang sama saat sayuran digoreng.
Dilansir dari cookinglight.com, Selasa (7/8), seorang ahli nutrisi California, Emily Burston, mengatakan kita bisa kehilangan 40 sampai 50 persen nutrisi sayuran saat kita merebusnya, tergantung kandungan vitamin dan mineral yang ada di dalam sayuran tersebut.
Agar nutrisi yang diperoleh tetap optimal, Emily menganjurkan untuk merebus sayuran tak lebih dari dua menit.
KOMENTAR