Dampak Jarang Bersihkan Tempat Tidur
Dilansir dari The Guardian, 8 Oktober 2020, pakar pernapasan dari Rumah Sakit Sir Charles Gairdner di Australia Barat, Profesor John Blakey, mengatakan, jika kita tidak membersihkan tempat tidur dalam setahun.
Artinya berat benda itu akan lebih dari satu kilogram hanya karena kulit mati yang menumpuk.
Efek buruknya, arthropoda tungau mikroskopis kecil (seperti laba-laba) tumbuh subur di sel-sel kulit mati ini, terutama di bantal. Sebab mereka menyukai tempat yang lembab.
Baca Juga: Jangan Pakai Air! Begini Tips Mudah Membersihkan Daging Sapi Sebelum Dimasak, Simak Caranya
"Lebih dari 10 persen dari berat bantal berbulu adalah (berat) ratusan ribu tungau debu dan kotorannya," ujar Blakey.
Asma dan alergi
Keberadaan tungau di tempat tidur atau bantal ini akan menjadi masalah bagi penderita asma dan dapat menyebabkan gejala jenis hayfever sepanjang tahun.
Hal ini karena ada spora jamur penyebab alergi seperti Aspergillus fumigatus.
Source | : | Nakita |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR