Kabar Duka dari Mama Lita Peserta MasterChef Indonesia Season 5, Suaminya Meninggal Dunia hingga Tulis Pesan Manis ini, 'Terimakasih Sudah Mau Berjuang'
SajianSedap.com - Lama tak terdengar kabarnya, Mama Lita peserta MasterChef Season 5 membawa kabar duka.
Sang suami dikabarkan meninggal dunia kemarin, Jumat (27/11/2020).
Berita duka ini diketahui dari instagram pribadinya.
Sang suami, Ananda Rizky Pratama, suami Yulita Intan Sari alias mama Lita merenggang nyawa karena penyakit yang dideritanya.
Diketahui almarhum juga dikenal sebagai Ketua Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (HIPMI) Banjar, Kalimantan Selatan.
Meninggalkan ia dan 3 anak,Mama Lita mengunggah ucapan manis di sosial medianya.
Ia mengungkapkan isi hatinya lewat unggahan di Instagramnya beberapa jam lalu.
Banjir Ucapan Bela Sungkawa
Dalam tulisannya, Lita berterima kasih kepada suaminya yang sudah mau berjuang hidup bersamanya.
Lewat foto berdua yang diunggah, Lita menyebutkan perjuangan sang suami yang terus berusaha membuat dirinya bahagia meski di sisa napasnya.
"Sayang, terima kasih sudah mau berjuang sampai akhir. Terima kasih di ujung perjuangan pun ayang masih berusaha buat lita bahagia dengan kekuatan ayang," tulis Lita
Unggahan tersebut pun langsung dipenuhi oleh doa dari sahabat, rekan artis bahkan warganet.
reisabrotoasmoro: Turut berduka semoga husnul khotimah, amal ibadah beliau diterima oleh Tuhan dan keluarga yg ditinggalkan diberi kekuatan & ketabahan. Stay strong dear.
masterchefina: Mamita@yulitamci5real yang sabar dan tabah yaa, kuat untuk anak-anak. Semoga amal ibadah beliau diterima disisiNya. Keep Strong Mam
pirancyi: Mamitaaa turut berduka cita semoga almarhum diampuni segala dosanya dan diterima semua amal ibadahnya. semoga mamita dan keluarga diberikan kekuatan, aamiin
Inilah deretan fakta meninggalnya Ananda Rizky Pratama suami Lita Masterchef seperti dikutip dari Sripoku.com:
1. Penyebab
Ananda Rizky Pratama diinformasikan sakit selama satu minggu ini.
Hal ini juga dibenarkan oleh HIPMI Perguruan Tinggi (PT) Banjar, Murabbi.
Informasi yang didapatnya, almarhum meninggal karena sakit paru paru.
"Innalillahiwainnailaihirojiun, kami juga kehilangan beliau. Beliau orang baik.
Informasinya Sidin (Almarhum) dibawa ke RS Mawar, setelah itu RS Almansyur dan RS Idhaman.
Meninggal sebelum jumatan sekitar pukul 12.00 wita di RS idaman Banjarbaru," kata Murabbi.
Baca Juga: Sakti! 3 Kali Lolos Pressure Test Yuri MasterChef Ternyata Pernah Punya Profesi Mentereng
2. Tinggalkan 1 istri dan 3 anak
Almarhum Ananda Rizky Pratama meninggalkan seorang istri dan 3 orang anak.
Anak bungsunya yang berjenis kelamin perempuan diketahui lahir pada 26 Januari 2020 lalu.
"Terima kasih atas ucapan dan doa buat alm. suami mama Lita.
Sementara akun ini dipegang oleh admin," tulis akun @yulitamci5real pada Jumat (27/11/2020).
Baca Juga: Finalis MasterChef Indonesia Buka Kedai Kuliner Sunda, Makan Enak Namun Tetap Peduli Lingkungan
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
3. Banjir belasungkawa
Akun Instagram resmi Masterchef Indonesia tampak mengunggah potret Lita bersama suami.
Dalam captionnya, Masterchef Indonesia ikut berduka dan mendoakan suami Lita.
"Turut berduka cita atas meninggalnya suami dari Mama @yulitamci5real MasterChef Indonesia season 5.
Semoga amal ibadah beliau diterima disisi Allah SWT dan ditempatkan di surganya," tulis Masterchef Indonesia.
4. Chef Arnold Poernomo tulis ungkapan duka cita
Juri Masterchef Indonesia, Arnold Poernomo juga terlihat mengunggah ungkapan duka cita.
Hal itu tampak dalam postingannya di Instagram Story.
Ia merepost unggahan dari akun @deyaricardo yang memperlihatkan potret suami Lita.
"Rest In Peace. Deepest condolences @yulitamci5real," tulis Arnold.
Artikel ini telah tayang di sripoku.com dengan judul Kini Jadi Janda dan Hidupi 3 Anak, Lita Masterchef Indonesia Pilu Cerita Perjuangan Hebat Suaminya.
Penulis | : | Rafida Ulfa |
Editor | : | Rafida Ulfa |
KOMENTAR