SajianSedap.com - Nama Sirajuddin Mahmud jadi perbincangan.
Tengah beredar isu kalau Sirajuddin Mahmud tengah dalam kondisi bangkrut.
Kabar tersebut juga semakin gencar karena disebut jika Zaskia Gotik sampai harus turut membantu membayar utang sang suami.
Isu bangkrut dari Sirajuddin Mahmud ini juga sempat dibeberkan oleh sang mantan istri.
Baca Juga: Bubur Ketan Hitam, Classic Dessert From Java We'd (Almost) Forgotten About
Baca Juga: Kepala Manyung Bu Fat in Cinere, South Jakarta, A Wholesome Restaurant for Bold Spicy Taste
Bahkan sang mantan istri sampai menyebut jika utang Sirajuddin Mahmud malah ia yang harus bayarkan.
Sang mantan istri juga menyinggung soal tanggung jawab Sirajuddin Mahmud terhadap anak-anak.
Zaskia Gotik angkat bicara
Kabar suami pedangdut Zaskia Gotik yakni Sirajuddin Mahmud sedang bangkrut karena terjerat utang sempat muncul.
Besarnya utang ayah Arsila Bungalia Sirkiani itu disebut-sebut sampai membuat Gotik harus ikut membantu melunasi.
Meski begitu, kabar miring itu ditanggapi Zaskia Gotik dengan santai.
Bahkan, dalam kanal YouTube KH Infotainment yang tayang pada Jumat, (16/4/2021), Zaskia membantah berita negatif tersebut.
"Ah udah biarin orang mau ngomong apa, biarlah orang di luar mau bilang a,b,c,d itu haknya mereka," ungkap Zaskia dikutip Banjarmasinpost.co.id lewat Tribunstyle.com dengan judul Sirajuddin Diisukan Bangkrut, Hingga Bantu Lunasi Hutang Suami, Begini Klarifikasi Zaskia Gotik.
Dikabarkan bangkrut, menurutnya bukan suatu hal yang merugikan bagi dirinya dan juga suaminya.
Dari kabar ini justru Zaskia Gotik dan suami malah semakin termotivasi untuk terus mencari pundi-pundi rupiah.
Artikel berlanjut setelah video berikut ini.
Zaskia masih bersyukur lantaran keluarganya masih mampu untuk membeli makanan meski dalam kondisi pandemi Covid-19 seperti sekarang ini.
"Yang terpenting adalah alhamdulillah kita masih bisa makan, masih bisa kumpul dengan keluarga, masih bisa jalan-jalan," ungkap Zaskia.
Ditanyai soal kebenaran kabar tersebut, Zaskia menjawab jika hal tersebut tidaklah benar.
"Nggak ada, nggak ada aku no komen kalau itu, intinya kalau orang mau ngomong apa aku terserah," ungkap Zaskia Gotik.
Meski tak dipungkiri, keuangannya tak secemerlang dulu sebelum pandemi Covid-19.
Bukan cuma keluarganya, hampir seluruh masyarakat juga terdampak.
"Kita semua penghasilan pasti kurang, begitupun juga dengan aku. Dulu kan sebelum pandemi banyak, sampingan juga ada, sekarang kan jarang otomatis berkurang, dengan kebutuhan kita, apalagi udah ada anak," kata Zaskia.
Namun, kebahagiaan mereka sempat terusik dengan kehadiran mantan istri Sirajuddin Imel Putri Cahyati.
Imel yang berprofesi sebagai aktris sinetron ini menceritakan hidup susahnya pasca bercerai dari Sirajuddin Mahmud.
Bercerai 2018 lalu, Imel mengaku suaminya tidak memberikan nafkah dan meninggalkan segudang utang yang Ia harus bayar.
Selama ini, Sirajuddin Manmud dikenal sebagai pengusaha tajir yang hartanya tak akan habis sampai tujuh turunan.
Imel mengaku ingin bicara empat mata dengan mantan suami untuk memperjuangkan haknya dan sang anak, Aqila.
"Kita harus hormati pasangan pasangan beliau kan. Bagaimana tentang kejelasan anak, tanggung jawab beliau terhadap anak," imbuhnya.
Imel mengaku Sirajuddin selalu menghindar ketika dimintai pertanggungjawaban.
"Itu belum pernah dibahas, sekalinya dibahas ngilang. Kalau saya bebas, tapi terakhir beliau bilang katanya mau ketemu. Setelah saya bilang oke, tidak ada balasan lagi," bebernya.
Imel Putri menuntut tanggung jawab mantan suami untuk sang anak.
"Soal anak itu banyak. Masa depan, itu pendidikan, tempat tinggal, akomodasi, kesehatan. Saya tidak pernah menerima uang sepeser pun dari dia.
Imel juga mengaku harus membayar utang sang mantan suaminya.
"Hak aja belum dibagi, saya udah digugat suruh bayar hutangnya."
Cara Mencuci Jersey Bola yang Benar, Jangan Pakai Mesin Cuci Kalau Tak Mau Rusak
KOMENTAR