Sajiansedap.com - Nama Kiki Amalia belakangan memang bak hilang ditelan bumi.
Namun artis cantik satu ini sempat terkenal dan kerap wara-wiri di layar kaca loh.
Dirinya lebih dikenal sebagai presenter kala itu.
Kontras dengan karirnya, kisah asmara Kiki Amalia justru bertolak belakang.
Pernikahannya dengan mantan punggawa Timnas, Markus Horison hanya seumur jagung.
Kiki Amalia pun membuat suatu pengakuan yang tidak pernah terekspos.
Hal ini berkaitan dengan dirinya yang menyukai orang lain saat masih berstatus istri dari Markus Horison.
Kok bisa?
Mari kita simak ulasan lengkapnya berikut ini.
Selingkuh sampai 10 kali
Menikah pada tahun 2010 dengan pesepak bola Markus Horison, rumah tangga mereka cuma berjalan singkat.
Keduanya diketahui resmi bercerai pada 10 Juni 2013 lalu.
Beberapa kenangan pahit pun dibongkar oleh Kiki Amalia, termasuk mantan suaminya yang tega berselingkuh.
Bukan cuma sekali, Kiki menyebut diselingkuhi sampai sepuluh kali!
Dikira bakal hidup bahagia dengan Markus Horison, Kiki Amalia harus telan pil pahit.
Pernikahan yang awalnya bahagia harus hancur karena orang ketiga.
Bahkan wanita kelahiran 1981 ini harus sakit berkali-kali karena diselingkuhi sebanyak 10 kali!
Pengakuan Kiki Amalia
Ya, Kiki Amalia sendiri blak-blakan mengaku pernah diselingkuhi 10 kali oleh mantan suaminya, Markus Horison.
Meski begitu, pesinetron berusia 38 tahun itu tak pernah sekali pun membalas perlakuan mantan suaminya dengan perselingkuhan juga.
Ia malah memilih 'membalasnya dengan tetap teguh pada prinsipnya menjadi orang yang setia pada pasangan.
"Ngapain gue selingkuh (juga). Gue kalau satu, ya satu, gue loyal (setia) orangnya," ujar Kiki Amalia dalam tayangan kanal YouTube Trans TV, Jumat (9/10/2020).
Kiki Amalia mengaku pernah sebatas menyukai pria yang sudah berumah tangga, tetapi tidak pernah sampai berselingkuh.
"Laki orang? Gue pernah suka sama laki orang. Suka, tapi enggak pernah (selingkuh)," tuturnya.
Kiki mengatakan, ia memang pernah merasakan rumah tangganya retak karena orang ketiga.
Tetapi, tidak berarti ia harus membalas merusak kebahagiaan orang lain demi dirinya sendiri.
Mantan kekasih Hengky Kurniawan ini juga mengaku merasa trauma untuk kembali membina hubungan kasih dengan pria lain usai cerai.
"Dulu aku punya pengalaman yang sangat pahit ketika menikah. Bukan diduain atau ditigain lagi, tapi disepuluhkan.
Ya aku jadi posisi perempuan yang tertindas," beber Kiki Amalia menuturkan kisah pahitnya.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini :
Cara Kiki Amalia Lampiaskan Hasrat Seksual
Dalam vlog Nikita Mirzani, Kiki Amalia pun tak ragu membocorkan caranya melampiaskan hasrat seksual selama delapan tahun menjanda.
Nikita Mirzani tak habis pikir mantan istri kiper Markus Horison ini dapat melakukan cara itu untuk menyalurkan hasrat seksualnya.
"Agak sulit mencari jodoh lagi karena masih trauma apa gimana?" tanya Nikita Mirzani seperti Grid.ID kutip dari YouTube Crazy Nikmir Real, Sabtu (12/9/2020).
"Lebih ke memilih yang aku akan sama siapa menghabiskan masa tua aku," jawab Kiki.
Bukan hanya betah menjanda, pesinetron 38 tahun itu juga mengaku sama sekali tak punya pasangan alias pacar.
"Sekarang cowok siapa?" tanya Nikita lagi.
"Gak ada," ujar Kiki.
"Simpenan ada tapi?" tambah Nikita.
"Gak ada juga," jawab Kiki lagi.
Status yang tanpa pasangan itu lagi-lagi menggelitik Nikita untuk bertanya seputar kehidupan seksual Kiki.
"Terus kalau mau gituan gimana?" tanya Nikita lagi.
Secara blak-blakan, mantan kekasih Hengky Kurniawan ini menjawab dengan enteng.
"Itu sih gampang ya.
Gua olahraga, jadi kalau gue ada hasrat pengin ew*ng gitu gue olahraga," ucap Kiki.
Lagipula, tambahnya, pemain film 'Tragedi Penerbangan 574' itu mengaku tak ingin sembarangan melakukan hubungan badan.
"Kalau gue pikir, kalau sama yang lain belum tentu dia bersih.
Gue takut laki-laki sekarang tuh pada asal-asalan dan gak pernah play safe," terang Kiki.
"Jadi gua gak mau.
Sementara kita perawatannya mehong," tandasnya.
Nikita Mirzani pun masih penasaran apakah hanya sebatas olahraga cara Kiki Amalia untuk melampiaskan hasrat seksualnya.
Namun, sepertinya Kiki agak tertutup terkait urusan pribadi tersebut hingga Niki urung menanyakan lebih jauh.
Cara Mencuci Jersey Bola yang Benar, Jangan Pakai Mesin Cuci Kalau Tak Mau Rusak
Source | : | Sajian Sedap |
Penulis | : | Marcel Mariana |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR