SajianSedap.com - Gak banyak yang tahu kalau Raffi Ahmad ternyata mengalami patah hati sangat dalam saat berpisah dari Yuni Shara, lo.
Ya, hubungan yang sudah 5 tahun terjalin itu akhirnya harus kandas di tengah jalan.
Masalanya lantaran status Yuni Shara yang janda beranak dua dan jauh lebih tua usianya ketimbang Raffi.
Kala itu, keluarga besar Raffi Ahmad bahkan menentang keras hubungan ini.
Belakangan, Raffi Ahmad baru jujur terpaksa putus dari Yuni Shara.
Ia pun membongkar alasannya walau kala itu cinta setengah mati.
Raffi Ahmad Bongkar Alasan Putus dari Yuni Shara
Di antara puluhan mantan Raffi, ada satu yang diam-diam kerap membuat Nagita Slavina cemburu yaitu Yuni Shara.
Bahkan seolah tak memikirkan perasaan istrinya, Raffi pernah menyebut sang mantan lebih baik dari Nagita.
Tak hanya itu, ia juga dengan gamblang membongkar alasan mengapa gagal menikahi Yuni Shara meski sudah 4 tahun pacaran.
Alasan itu diungkap Raffi tepat di hari anniversary nya dan Nagita Slavina yang ditayangkan di sebuah stasiun TV swasta.
Astrid Tiar dan Gading Marten yang ditunjuk menjadi pembawa acara memperlihatkan deretan foto mantan kekasih Raffi.
Gading meminta Raffi mengungkap alasan kandasnya hubungan dengan janda dua anak itu.
"Nah kalau alasan putus lo dari mantan-mantan lo masih ingat nggak? Alasan putus sama Yuni Shara?" tanya Gading Marten.
"Karena beda usia (jauh)," jawab Raffi cepat.
"Ah bohong! Nggak mungkinlah, dari awal kan sudah tahu kalau beda usia, tapi tetap dilanjutin?" bantah Astrid Tiar.
"Terlalu jauh, ya sudahlah kita pasnya adik kakak," terang Raffi Ahmad.
"Berarti awalnya sudah tahu dong cuma iseng-iseng saja?" cecar Astrid seolah penasaran dengan keputusan Raffi itu.
"Bukan, yang namanya dimabuk kepayang cinta, lupa, tapi saat kita berpikir realita, 'Ah kayaknya kita lebih baik berpisah untuk menjalin pertemanan," jelas Raffi Ahmad.
Diprotes keluarga besar
Ibunda Raffi Ahmad, Amy Qanita, pernah membicarakan soal asmara sang anak dengan janda dua anak itu.
Diakui Amy Qanita, pihak keluarga besar protes dengan hubungan asmara Raffi Ahmad dan Yuni Shara.
"Keluarga besar memang protes, tapi kami, kan, enggak tahu juga yang sebenarnya terjadi," ungkap Amy Qanita dikutip dari Nova.id.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Sebagai ibu ia paham jika Raffi Ahmad waswas dengan pandangan orang-orang di sekitarnya.
"Raffi bilang selalu enggak ada masalah apa-apa. Wajar saja, mungkin Raffi sedikit cemas. Satu sisi dia senang, satu sisi juga was-was," ungkapnya.
"Ada gejolak di dirinya sendiri. Pandangan orang, kan, pasti aneh melihat hubungan yang perbedaan umurnya terlalu jauh," tambah Amy.
Amy Qanita juga mengatakan gara-gara percintaannya, Raffi Ahmad sering jadi bahan ejek keluarga.
"Raffi sering diisengin teman-teman dan keluarga. Saya sendiri tidak terlalu terganggu," imbuhnya.
Saat ditanya soal restu sang ibu, Amy Qanita mengembalikan keputusannya kepada sang putra.
"Enggak bisa bilang setuju atau tidak setuju, karena saya juga enggak tahu persis hubungan mereka sebenarnya."
"Saya sudah kasih nasehat dan pandangan ke Raffi. Jika serius (nikah), di saat 10-15 tahun kemudian Raffi umur berapa? Yuni umur berapa? Pasti ada perbedaan pendapat." ungkapnya.
"Ada kecenderungan juga yang lebih tua lebih mengatur. Kalau laki-laki diatur perempuan, arahnya sudah enggak benar."
Penulis | : | Virny Apriliyanty |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR