Selain nanas, beberapa bahan alami lain juga bisa digunakan untuk membersihkan paru-paru.
Jadi, bagi Anda yang tidak suka nanas bisa memilih alternatif ini.
1. Makanan tinggi kalium
Cobalah untuk mengonsumsi makanan kaya kalium secara rutin.
Misalnya, pisang, jeruk, tomat, wortel, dan lain sebagainya.
Kalium adalah salah satu jenis mineral yang dibutuhkan paru-paru supaya kondisi dan fungsinya tetap terjaga.
2. Wortel
Mengonsumsi wortel baik untuk kondisi kesehatan paru-paru.
Direkomendasikan untuk minum 300 ml jus wortel di antara waktu sarapan dan makan siang.
3. Jahe
Jahe adalah salah satu jenis rempah yang efektif menghilangkan penyumbatan di saluran pernapasan.
Tak hanya itu, mengonsumsi jahe pun mampu mengeluarkan berbagai macam zat racun yang membahayakan tubuh.
Kita bisa mengonsumsi jahe secara langsung, mencampurnya dengan masakan lain, atau minum air rebusan jahe.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | Kompas |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR