5. Mengobati penyakit lain
Selain mencegah penyakit di dalam tubuh, bawang putih bakar juga dapat dimanfaatkan untuk mengobati penyakit di bagian luar tubuh lo.
Salah satu contohnya, Moms bisa menggunakan bawang putih bakar untuk mengatasi infeksi pada kulit atau mengobati jerawat.
Bawang putih bakar juga diketahui mampu mengobati kaki atlet yang terluka, caranya hanya dengan menggosokkannya ke bagian yang terluka.
Moms juga dapat mengaplikasikan bawang putih bakar ke telinga untuk mengobati rasa sakit dan infeksi.
Namun perlu diingat, agar khasiatnya tidak hilang, sebaiknya Moms jangan membakar bawang putih terlalu lama.
Waktu maksimal membakar bawang putih adalah 10 menit Jangan juga gunakan microwave ya. Selamat mencoba!
Cokelat Harus Dihindari Penderita Maag
Cokelat menjadi makanan yang dapat meningkatkan rasa mulas dan maag.
Cokelat melemaskan sfingter, sehingga memungkinkan asam lambung mengalir kembali ke kerongkongan.
Jadi jangan terlalu sering mengonsumsi cokelat, apalagi jika penderita maag akut.
Artikel ini telah tayang di Nakita dengan judul Sedikit yang Tahu, Bawang Putih Bakar Ampuh Musnahkan Gejala Maag hingga Cegah Kanker!
Penulis | : | Amelia Pertamasari |
Editor | : | Virny Apriliyanty |
KOMENTAR