Pada 6 Juni 2012 silam, Cameron menjalani operasi stadium ketiga setelah didiagnosis menderita kanker usus besar.
Itu bukan kali pertama Cameron harus berjumpa dengan penyakit kejam tersebut.
Cameron sempat menolak operasi dan perawatan kemoterapi.
Artikel berlanjut setelah video di bawah ini.
Akan tetapi, setelah enam bulan saat menjalani CT scan, dokter mengungkapkan bahwa kanker telah menyebar ke paru-paru, dan kanker usus besar, memasuki stadium empat.
Beruntung bagi Cameron, ia menemukan pengobatan alternatif tanpa harus menjalani kemoterapi.
Cameron membaca kisah Ralph Cole yang didiagnosis menderita kanker kulit pada usia 26 tahun.
Melalui sebuah surat di internet, Cole bercerita bahwa dia menyembuhkan dirinya sendiri dengan mengonsumsi jus harian yang terbuat dari 2,5 kilogram wortel.
Cameron kemudian memutuskan mengikuti jejak Cole untuk minum jus wortel setiap hari dengan dosis yang merata sepanjang hari.
Seperti yang dia klaim, setelah delapan minggu, hasil medis mengungkapkan bahwa kanker di tubuh Cameron telah berhenti menyebar, tumor mulai menyusut, serta lebih sedikit pembengkakan di kelenjar getah bening.
Trik Menghilangkan Henna di Kulit Lebih Cepat, Gosok dengan 1 Bahan di Dapur Ini
Source | : | BolaStylo |
Penulis | : | Gusthia Sasky T |
Editor | : | Gusthia Sasky T |
KOMENTAR