SajianSedap.com - Bekas luka sering jadi salah satu masalah penampilan yang cukup membingungkan.
Apalagi jika Anda termasuk orang yang memiliki riwayat keloid, biasanya bekas luka akan susah sekali hilang.
Bahkan ada istilah 'darah manis', di mana kondisi tubuh atau kulit tidak mudah menyembuhkan luka secara cepat.
Hal ini biasanya dipengaruhi oleh beberapa faktor, namun genetik dipercaya paling berpengaruh.
Salah satu bekas luka yang sering terjadi adalah di bagian kaki.
Ya bagian tubuh satu ini rawan terkena berbagai luka, yang bisa menyebabkan timbulnya bekas luka.
Bahkan bekas luka ini bisa terlihat hingga bertahun-tahun.
Untuk menyamarkan hingga menghilangkan bekas luka ini memang gampang-gampang susah.
Tapi rupanya, salah satu bahan alami bisa membantu Anda menghilangkan bekas luka di kaki ini, yakni bawang merah.
Bawang Merah Bisa Membantu Menghilangkan Bekas Luka
Selain jadi bumbu masakan, rupanya bawang merah juga bisa membantu Anda menghilangkan bekas luka di kaki loh.
Tentu hal ini cukup mengejutkan, mengingat bawang merah sering digunakan sebagai bumbu masakan saja.
Sebuah penelitian menunjukkan jika menggunakan bawang merah 3x sehari bisa mempercepat menghilangkan bekas luka.
Kandungan dalam bawang merah membuat kulit jadi lebih halus.
Untuk menggunakannya pun mudah.
Caranya parut bawang merah, oleskan ke bekas luka.
Lakukan kebiasaan ini secara rutin setiap hari hingga bekas luka menghilang.
Namun jika kulit Anda tidak cocok dengan penggunaan bawang merah ini, ada beberapa bahan alami lain yang bisa membantu Anda.
1. Madu
Antibakteri dan kandungan lain dalam madu bisa mempercepat menghilangkan bekas luka.
Agar lebih maksimal, campurkan 2 sdm madu dengan 1/4 gelas oatmeal.
Campurkan dan aduk hingga merata, aplikasikan ke bekas luka.
Tunggu selama 15 menit lalu bilas dengan air bersih.
2. Lidah buaya
Tanaman lidah buaya memang dikenal memiliki segudang manfaat.
Artikel akan berlanjut setelah video di bawah ini:
Oleskan gel lidah buaya ke bekas luka selama 30 menit.
Setelah itu bilas dengan air hangat dan ulangi dua kali dalam sehari.
3. Melakukan kompres hangat dan dingin
Cara menghilangkan koreng pada kaki secara alami yang kedua adalah dengan lakukan kompres hangat dan dingin.
Kompres hangat bertujuan untuk meningkatkan aliran darah menuju luka.
Dengan meningkatnya aliran darah, pasokan oksigen pun turun bertambah.
Pasokan oksigen yang cukup itulah mampu merangsang sel-sel di sekitar luka untuk melakukan regenerasi kulit dengan lebih cepat.
Jika luka dapat sembuh dengan cepat, bekas koreng yang menghitam pun akan hilang dalam waktu singkat.
Namun cara ini hanya untuk luka ringan saja.
4. Menjaga kelembapan area luka
Cara menghilangkan koreng pada kaki secara alami berikutnya dengan menjaga kelembapan pada area luka.
Menjaga kelembapan area luka juga menjadi cara menghilangkan bekas koreng yang menghitam dengan cepat.
Selain mempercepat proses pemulihan, langkah ini juga dapat mencegah munculnya rasa gatal yang membuat Anda ingin mengelupas bekas koreng.
American Academy of Dermatology menyarankan, penggunaan petroleum jelly untuk melembapkan area luka dan mencegah terbentuknya bekas luka yang lebih besar.
Anda juga bisa menggunakan pelembap alami lain, seperti minyak kelapa, lotion, atau salep.
Nah dengan beberapa bahan alami tadi Anda bisa menghilngkan bekas luka di kaki Anda.
Tentu bahan alami ini bersifat membantu.
Jadi sebaiknya Anda juga berkonsultasi dengan dokter atau ahli kulit untuk mengatasi bekas luka ini.
Semoga informasi ini bermanfaat!
Artikel ini sebelumnya sudah tayang di Nova.id dengan judul Cara Menghilangkan Bekas Luka di Kaki Cuma Modal Lidah Buaya
Source | : | NOVA |
Penulis | : | Idam Rosyda |
Editor | : | Raka |
KOMENTAR