SajianSedap.com - Resep Sapo Tahu Ayam Kembang Kol, menu rumahan sederhana dengan rasa lezat dan juga hadir dengan aneka isian yang lengkap.
Mulai dari ayam, aneka sayuran hingga tahu telur ada di dalam semangkuk Resep Sapo Tahu Ayam Kembang Kol enak ini.
Itu lah yang membuat Resep Sapo Tahu Ayam Kembang Kol enak ini jadi salah satu menu pelengkap makan malam favorit keluarga.
Baca Juga: Resep Pokcoy Taoco Udang, Menu Sayuran Sehat Dan Nikmat yang Tak Bakal Ditolak
Waktu: 30 Menit
Sajian: 3 Porsi
Bahan:
2 buah tahu telur, dipotong bulat, digoreng berkulit
3 siung bawang putih, dicincang halus
1/2 buah bawang bombay, diiris panjang
1 buah paha ayam dipotong kotak
1 buah wortel, dipotong serong
500 ml kaldu ayam
1 ikat caisim, dipotong 3 cm
1 buah kembang kol ukuran kecil, potong per kuntum
1 sendok makan saus tiram
1 sendok makan kecap ikan
1/2 sendok teh garam
1/8 sendok teh merica bubuk
5 sendok teh tepung sagu dilarutkan dengan 5 sendok air
1 batang daun bawang, iris serong
1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Sapo Tahu Ayam Kembang Kol:
1. Panaskan minyak. Tumis bawang bombay dan bawang putih hingga harum. Tambahkan ayam. Aduk sampai berubah warna. Masukkan wortel sampai matang.
2. Tuang kaldu ayam. Masak sampai mendidih. Masukkan caisim dan kembang kol. Aduk rata.
3. Tambahkan saus tiram, kecap ikan, garam, dan merica bubuk. Aduk rata.
4. Kentalkan dengan tepung sagu. Masak sampai meletup-letup. Masukkan daun bawang dan tahu. Aduk rata. Diamkan sebentar. Angkat.
KOMENTAR