SajianSedap.com - Resep Tumis Brussel adalah menu pelengkap kilat dari sayuran yang rasanya enak dan juga kaya akan gizi.
Cukup ikuti 3 langkah cara pembuatannya, Resep Tumis Brussel enak ini sudah bisa langsung kita hadirkan di meja makan.
Dari pada masih bingung mau membuat menu pelengkap apa untuk makan siang, mending langsung contek dan sajikan Resep Tumis Brussel enak ini saja.
Baca Juga: Resep Tahu Masak Petai Enak Dan Mudah Dibuat Ini Sudah Pasti Bikin Makan Malam Jadi Lebih Semarak
Waktu: 20 Menit
Sajian: 6 Porsi
Bahan:
300 gram brussels, bagi 2 bagian
1 buah tahu telur, potong 4 bagian
1/2 buah bawang bombay, iris panjang
1 siung bawang putih, cincang halus
1 sendok makan saus tiram
1 sendok makan taosi
1/2 sendok teh garam
1/4 sendok teh merica bubuk
150 ml air
1 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Tumis Brussel:
1. Tumis bawang putih dan bawang bombay sampai harum.
2. Masukkan taosi, saus tiram, garam, dan merica bubuk. Masak sampai matang.
3. Tuang air. Aduk hingga mendidih. Tambahkan tahu dan brussels. Aduk rata. Masak sampai matang.
Baca Juga: Resep Kangkung Tumis Jamur, Menu Kilat Favorit Keluarga yang Tepat Disantap Dengan Menu Apa Saja
KOMENTAR