SajianSedap.com - Resep Ikan Cue Daun Melinjo ini salah satu menu olahan ikan dengan rasa dan aroma yang begitu mantap.
Makanya Resep Ikan Cue Daun Melinjo enak ini wajib masuk ke dalam list menu makan malam hari ini.
Yuk, sajikan Resep Ikan Cue Daun Melinjo enak ini keluarga jadi lebih lahap saat makan malam.
Baca Juga: Resep Ikan Mas Kuah Santan, Menu Super Gurih Untuk Menambah Nafsu Makan Di Malam Hari
Waktu: 45 Menit
Sajian: 4 Porsi
Bahan:
200 gram ikan tongkol cue, dipotong –potong, digoreng
100 gram daun melinjo muda, diiris kasar
4 butir bawang merah, diiris
2 siung bawang putih, diiris
2 buah cabai hijau, diiris serong
2 buah tomat hijau ukuran kecil
2 cm lengkuas, dimemarkan
1 lembar daun salam
1/2 sendok teh garam
1/2 sendok teh gula pasir
200 ml air
2 sendok makan minyak untuk menumis
Cara Membuat Ikan Cue Daun Melinjo:
1. Tumis bawang merah dan bawang putih sampai harum. Masukkan lengkuas, cabai hijau, tomat hijau, daun salam, dan daun jeruk. Aduk sampai layu.
2. Tambahkan ikan cue dan daun melinjo. Aduk rata.
3. Masukkan garam, gula pasir, dan air. Masak hingga matang.
Baca Juga: Resep Terung Tahu Asam Manis, Kreasi Menu Makan Malam Sederhana Dengan Cita Rasa Mewah
KOMENTAR